Sosok Bagas Maulana Asli Cilacap, Pasangan Fikri yang Tumbangkan The Minions di All England, Doa Ulang Tahun 2
Foto PB Djarum Purwokerto - Melansir laman resmi PB Djarum, Bagas Maulana merupakan atlet kelahiran Cilacap, 20 Juli 1998. Dirinya menyukai bulutangkis sejak berusia 7 tahun. "Bagas Maulana lahir di Cilacap, 20 Juli 1998. Bergabung bersama PB Djarum tahun 2012," tulis PB Djarum di akun official Instagramnya. “Memang awalnya disuruh papa bermain olahraga ini. Lama kelamaan jadi senang dan makin suka sama bulutangkis,” kata Bagas Maulana. Dari ketekunannya bermain bulutangkis, akhirnya hal itu membawa Bagas Maulana untuk bergabung dengan klub PB Djarum. Selama menjadi atlet PB Djarum, dia berhasil mengantongi beragam prestasi, baik nasional dan internasional sebelum akhirnya menjadi bagian dari pelatnas PBSI dan berpasangan dengan Muhammad Shohibul Fikri. https://radarbanyumas.co.id/the-minions-pasangan-ranking-1-dunia-kalah-oleh-juniornya-fikribagas-di-all-england-satu-ganda-putra-ke-final/ Kini Bagas masuk Final All England 2022. Capaian di All England ini tak terlepas dari doa Bagas saat ulang tahun di 2021. Dari catatan PB Djarum, pebulutangkis spesialis ganda putra Indonesia besutan PB Djarum, Bagas Maulana, pada Senin tahun 2021, genap berusia 22 tahun. Bagas ulang tahun di 2021. Foto PB Djarum Waktu itu, setahun lalu, di hari spesialnya itu, ia pun mendapat banyak kejutan yang mengesankan. Selain ucapan dan diberi hadiah oleh teman-temannya di Pelatnas PBSI Cipayung, pemain yang lahir di Cilacap tahun 1998 itu, juga mendapat kejutan dari kedua orang tuanya. Tak diduga, kedua orang tuanya datang mengunjungi Bagas ke Pelatnas, sambil membawa kue serta hadiah untuknya. “Tahun ini beda banget sama sebelumnya. Biasanya kalau ulang tahun selalu bareng keluarga, makan bareng misalnya. Tetapi tahun ini kan saya nggak bisa balik ke rumah, jadinya orang tua yang ke Cipayung memberikan kejutan,” ungkap Bagas. Banyak harapan yang ingin dicapai oleh Juara BWF Tour Super 100 Hyderabad Open 2019 itu. Tepatnya, kesempatan untuk bisa tampil di All England 2021. “Harapan terbesarnya di usia sekarang, semoga bisa main di All England tahun depan. Nggak cuma main, inginnya bisa main bagus juga,” ujar Bagas. Bagas ulang tahun di 2021. Foto PB Djarum “Harapan terbesarnya di usia sekarang, semoga bisa main di All England tahun depan. Nggak cuma main, inginnya bisa main bagus juga,” ujar Bagas. “Selain itu ya semoga karir di bulu tangkis bisa terus meningkat dan sukses,” jelasnya, Kini keinginan Bagas saat ulang tahun 2021 di All England tercapai. Pasangan Ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri / Bagas Maulana membuat kejutan di All England 2022. Di babak semifinal All England 2022, Sabtu (19/3) malam WIB, Pasangan Ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri / Bagas Maulana mengandaskan pasangan ranking satu dunia yang juga kompatriot mereka Marcus Fernaldi Gideon / Kevin Sanjaya Sukamuljo (The Minions). Pada pertandingan di Utilita Arena Birmingham, Bagas/Fikri tampil superior. Menang rubber game atas The Minions dengan skor 22-20, 13-21 dan 21-16. Sementara itu, Tak beda jauh dengan partnernya, Muhammad Shohibul Fikri lahir di Bandung 16 November 1999. Lebih muda setahun dari Bagas Maulana, Fikri adalah atlet dari klub PB SGS PLN Bandung. Diharapkan, ke depannya pasangan Shohibul Fikri/Bagas Maulana bisa menjadi tumpuan ganda putra Indonesia penerus Kevin/Marcus. https://radarbanyumas.co.id/the-minions-pasangan-ranking-1-dunia-kalah-oleh-juniornya-fikribagas-di-all-england-satu-ganda-putra-ke-final/ Kita doakan di final bisa menang dan membawa trophy juara. (*/Pbdjarum/ttg)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: