Inilah 5 Fakta Menarik Film Rogue One: A Star Wars Story

Inilah 5 Fakta Menarik Film Rogue One: A Star Wars Story

rogue-one-fall-pack Rogue One: A Star Wars Story dikupas habis oleh Entertainment Weekly. Walau tengah syuting ulang, sutradara Gareth Edwards menjamin bahwa inti ceritanya tidak berubah. Dia menambahkan, reshoot selalu masuk perencanaan filmnya. ”Kami tahu, proses itu bakal ada. Namun, kami baru bisa mengawali begitu filmnya masuk tahap editing,” imbuhnya. Berikut lima hal menarik yang sudah dibeber dari film spin-off Star Wars yang bakal dirilis 16 Desember mendatang tersebut. (fam/c11/ayi) Setting Membumi Dari stills yang ditampilkan di Entertainment Weekly pekan ini, ada beberapa setting yang mendominasi. Yakni, pantai, tanah lapang yang menyerupai padang pasir, serta kokpit. Yang menarik, pasukan stormtrooper dan deathtrooper tampak berlarian dengan senjata lengkap di tepi laut. Besar kemungkinan Rogue One membumi dan tidak terpaku pada Death Star atau latar luar angkasa lainnya. Munculkan Kesatria Non-Jedi Sejak rilis Star Wars: The Force Awakens (2015), studio Lucasfilm cenderung menampilkan sosok non-Jedi dalam filmnya. Dalam Star Wars: Episode VII, ada Rey –perempuan muda dari planet Jakku. Di Rogue One, tim produksi memunculkan sosok pertapa-pendekar tunanetra Chirrut Imwe (Donnie Yen) serta sahabatnya yang merupakan maniak senjata, Baze Malbus (Jiang Wen). Pertahankan Suara Darth Vader Aktor James Earl Jones kembali dipercaya untuk menyuarakan penguasa Sith tersebut. Tercatat, pria kelahiran 17 Januari 1931 itu sebelumnya sudah menyumbangkan suara Vader delapan kali. Yakni di trilogi awal Star Wars pada 1977–1983, film pendek Star Tours - The Adventures Continue, dan empat episode serial TV Star Wars Rebels. Meski demikian, kemunculannya tidak bakal lama. ”Singkat saja, hanya di momen kunci dalam film. Namun, kehadirannya sangat terasa,” ungkap produser Kathleen Kennedy. Peran Direktur Orson Krennic Pemeran pro-Imperial yang sudah diungkap adalah Direktur Orson Krennic. Diprediksi, tokoh yang diperankan Ben Mendelsohn tersebut bakal punya kedudukan lebih tinggi daripada Darth Vader. Mirip dengan peran Grand Moff Tarkin di trilogi pertama Star Wars. Bahkan, Entertainment Weekly mengungkapkan, Vader merupakan kaki tangan Krennic. Robot Kaku Lupakan C-3PO, R2D2, hingga BB-8 yang jenaka. Di film yang mengambil latar waktu sebelum Star Wars: Episode IV - A New Hope (1977) itu, Lucasfilm memperkenalkan droid superkaku, K-2SO. Ia difungsikan sebagai robot pengawal dan penjaga milik Rebel. Robot dengan sapaan Kaytoo itu bakal disuarakan oleh voice actor favorit sutradara Avengers: Age of Ultron Joss Whedon, Alan Tudyk (pengisi suara Alistair Krei dalam Big Hero 6). Bidik Penonton Tiongkok Tiongkok merupakan pasar mancanegara yang menjadi incaran film blockbuster Hollywood. Namun, dalam sejarah rilis, Star Wars bukanlah favorit publik Negeri Panda tersebut. Untuk menarik animo penonton, Lucasfilm pun memasang dua bintang Asia sekaligus. Yakni, Donnie Yen dan Jiang Wen. Keduanya punya porsi lumayan dalam film. Disney telah banyak belajar dari kesalahan sebelumnya di Iron Man 3. Mereka dapat protes di media sosial bikinan Tiongkok, Weibo. Penyebabnya, artis besar kebanggaan mereka, Wang Xueqi dan Fan Bingbing, hanya tampil sekilas di film. Itu pun untuk peran yang kurang penting.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: