China Tegaskan Tolak Berikan Data Mentah Virus Corona ke WHO

China Tegaskan Tolak Berikan Data Mentah Virus Corona ke WHO

JAKARTA – Pemerintah China dengan tegas menolak desakan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) untuk membuka data mentah terkait asal-usul virus corona yang memicu pandemi Covid-19 global. Wakil Menteri Luar Negeri China, Ma Zhaoxu menegaskan, bahwa penyelidikan WHO dan Beijing pada awal tahun ini sudah cukup, jadi tak perlu lagi menelisik data mentah. https://radarbanyumas.co.id/who-cina-tak-terbuka-soal-data-virus-corona/ “Kesimpulan dan rekomendasi dalam laporan bersama WHO dan China sudah diakui komunitas internasional dan komunitas sains,” kata Ma, dikutip AFP, Sabtu (14/8/2021). China mengklaim, bahwa hasil riset itu sudah cukup untuk melakukan penelitian lanjutan. Justru mereka menganggap, permintaan untuk membongkar data mentah lagi merupakan upaya berbau politik. “Kami menolak penyelidikan politis yang mengabaikan laporan bersama tersebut. Kami hanya mendukung penelusuran ilmiah,” tegasnya. Pernyataan China ini disampaikan sehari setelah WHO mendesak China memberikan data mentah mengenai kasus-kasus awal Covid-19 agar dapat mengetahui asal-usul virus corona yang pertama kali diyakini terdeteksi di Wuhan pada 2019 lalu. China dan tim WHO memang sudah menggelar penyelidikan di Wuhan pada awal tahun ini. Kesimpulan riset itu menganggap virus hampir tak mungkin berasal dari laboratorium di Wuhan. (der/fin)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: