Sevilla vs Barcelona: Ujian Blaugrana Curi Poin

Sevilla vs Barcelona: Ujian Blaugrana Curi Poin

Sevilla akan bertemu Barcelona dalam laga tunda pekan 4 Liga Spanyol 2021/2022, di Stadion Ramón Sánchez Pizjuán, Rabu (22/12)pukul 03.30 WIB. Pertandingan ini dapat disaksikan secara live streaming melalui layanan beIN Sports. Berkaca dari rekor head to head kemenangan mengarah ke tim tamu. Usai meraih kemenangan penting dengan skor 3-2 atas Elche pada Minggu (19/12), Barcelona kini berpeluang menembus zona Eropa jika kembali memetik poin penuh lagi. Pasukan arahan Xavi Hernandez saat ini menghuni peringkat 7 dengan 27 angka. Tambahan 3 poin dapat membawa Blaugrana menggeser Real Sociedad dan Atletico Madrid. Bahkan, Barca bisa saja menyodok ke urutan 4 alias masuk zona Liga Champions yang saat ini ditempati Rayo Vallecano. Sedangkan Sevilla masih terus menempel Real Madrid dalam perburuan tempat teratas. Skuad Los Nervionenses yang saat ini berada di posisi kedua mengemas 37 poin dari 17 penampilan. Mereka berjarak 6 angka dari Madrid selaku peringkat pertama. Selisih angka tersebut secara otomatis terpangkas menjadi 3 angka saja jika mampu menumbangkan Barca di kandang sendiri. Dan, semakin menghidupkan peluang Sevilla untuk bersaing ketat dalam perburuan gelar juara LaLiga. Barcelona menurunkan formasi berbeda saat meraih kemenangan atas Elche. Terdapat 3 bek sejajar yang diturunkan Xavi Hernandez dalam starting XI. Di tengah, Sergio Busquets tetap menjadi jenderal lapangan. Namun demikian, peran besar ditunjukkan oleh salah satu penggawa muda, Gavi. Pemain 17 tahun ini dipasang di belakang trio penyerang. Kepercayaan yang diberikan Xavi pun tidak disia-siakan pemilik nama lengkap Pablo Martín Paez Gaviria itu. Tampil penuh selama 90 menit di atas lapangan, Gavi mencetak satu gol ditambah sebuah assist pada Nicolás González Iglesias. Who Scored pun mengganjarnya dengan rating 8,4 sekaligus sebagai man of the match. Barca meraih kemenangan dramatis di kandang sendiri setelah sempat terancam berbagi poin dengan sang tamu. Usai mendapatkan hasil positif, Frenkie de Jong dan kolega kini bakal ditantang salah satu penghuni papan atas LaLiga: Sevilla. https://radarbanyumas.co.id/bayern-muenchen-vs-barcelona-menang-atau-masuk-jurang/ Lawatan menuju Stadion Ramón Sánchez Pizjuán akan menjadi ujian Blaugrana untuk dapat melanjutkan tren kemenangan di markas lawan. Dengan mengandalkan sederet pemain muda, hasil racikan terbaru Xavi Hernandez akan diuji Los Nervionenses. "Generasi ini bahkan bisa saja lebih baik daripada Busquets, Pedro. Saya tidak memasukkan lebih banyak dari mereka sebagai pengganti itu dikarenakan situasi," ujar Xavi, dikutip Marca. Sementara Sevilla dalam kondisi prima jelang menerima kunjungan Barcelona. Los Nervionenses baru saja menang 2-1 saat menjamu Atletico Madrid, Minggu (19/12) lalu. Usai mengalahkan ATM, Julen Lopetegui pun memberikan acungan jempol atas perjuangan anak asuhnya di atas lapangan. "Tim ini mampu bersaing, kadang kala kami bisa lebih sukses, tetapi kami selalu berkompetisi dan sekarang kami kehilangan sembilan atau sepuluh pemain dengan kondisi cedera hari ini. Salut atas mentalitas yang ditunjukkan para pemain," kata eks pelatih Real Madrid dan Timnas Spanyol itu. Berisikan banyak pemain berpengalaman, pasukan arahan Lopetegui bakal meladeni para penggawa muda milik tim tamu. Sevilla diyakini tidak akan menyia-nyiakan kesempatan lagi saat bermain di kandang kendati tim yang dijamu adalah sekelas Barca. Misi yang sedang diusung tuan rumah adalah tampil sebagai salah satu kandidat terkuat selaku penantang Real Madrid dalam meraih trofi juara LaLiga musim ini. (trt)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: