Sepi, Karantina GOR Satria Masih Dalam Kondisi Kosong

Sepi, Karantina GOR Satria Masih Dalam Kondisi Kosong

PURWOKERTO- Terhitung sebulan dijadikannya tempat karantina bagi pemudik yaitu mulai tanggal (7/7) hingga (8/8) saat ini. Sampai Sabtu (8/8) siang saat ini, Karantina di GOR Satria masih kosong pemudik. https://radarbanyumas.co.id/tingkat-kesembuhan-pasien-covid-di-purbalingga-capai-9444-persen/ Asis Kusumandani, Kepala Dinas Pemuda Olaharaga Budaya dan Pariwisata (Dinporabudpar) Kabupaten Banyumas mengatakan, untuk rencana penutupan belum, tetapi masih diperuntukkan untuk tempat karantina. "Kalau rencana penutupan belum, sementara dua hari ini memang kosong. Tetapi itu masih dipakai untuk tempat karantina," katanya kepada Radarbanyumas.co.id, Sabtu (8/8). Selanjutnya, Asis juga menambahkan, dan untuk rencana penutupan tempat karantina tersebutpun belum ada. Dikarenakan hal itu menunggu kebijakan Bupati selaku Ketua Gugus Tugas Covid 19 Banyumas. "Masih belum, untuk penutupan karantinanya kita belum tahu, soalnya itu kebijakan pak Bupati selaku Ketua gugus Tugas," tambahnya. Senada dengan hal itu, Titik Puji Astuti, Kepala BPBD Banyumas menjelaskan, meski dalam kondisi kosong untuk petugas tetap dipiketkan sampai ada perintah penutupan dari Bupati. "Kita tetap adakan piket, karena dari pak Bupati belum ada perintah untuk tutup. Dan kalau misalkan ada pemudik lagi kita tetap terima. Kan kemarin masih kosong sampai pagi ini, tpi nanti sore kalau ada itu tetap kita terima kok. Barangkali kita masih ada yang dari luar luar Kota lagi," jelasnya. Dan terkait soal perpanjangan tempat karantina atau penutupan karantina GOR Satria, menurutnya, akan dievaluasi saat rapat. "Nanti liat situasi positif, pengendalian covid di Banyumas, terus angka pemudik, dan itu nanti akan dievaluasi oleh Bupati saat rapat," pungkasnya. (win)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: