Komunitas Harley Banyumas Buat Program Bermanfaat

Komunitas Harley Banyumas Buat Program Bermanfaat

PURWOKERTO - Komunitas pecinta Harley Davidson Banyumas yang tergabung dalam Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Banyumas Raya bertekad menjadi lebih bermanfaat bagi masyarakat. Dalam Rakercab HDCI Banyumas Raya di Resauran Table Nine Purwokerto, Minggu (23/9), mereka tidak hanya mencanangkan program intern tapi juga sosial, diantaranya 100 unit ambulans pada 2019 mendatang. Ketua Panitia Rakercab, Adi Pamularso, mengatakan ambulans ini nantinya akan dibagikan ke masing-masing pengurus cabang sebanyak satu sampai dua unit. “Kami ingin keberadaan HDCI dapat memberikan manfaat bagi masyarakat. Tak hanya bersenang-senang dengan motor,” terangnya. Ketua Komunitas HDCI Banyumas Raya, Yon Haryono mengungkapkan, kegiatan sosial HDCI sudah berlangsung sejak lama. “Saat gempa di Banjarnegara kita kirimkan anggota kami untuk membantu meteri dan tenaga. Gempa di Lombok kita kirimkan bantuan uang yang dikoordinasi oleh HDCI Pusat. Kami juga melakukan kunjungan ke panti asuhan serta memberikan sumbangan dan bekal bagi anak yatim piatu. Mengangkat budaya lokal dan sebagai duta wisata juga masuk program kami, " terangnya. (aam).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: