Cuaca Tak Menentu, Harga Cabai Naik

Cuaca Tak Menentu, Harga Cabai Naik

PURWOKERTO-Harga cabai merah besar saat ini mengalami kenaikan. Hal tersebut pun sudah merata di berbagai pasar tradisional yang ada di Purwokerto. Pedagang sayur di Pasar Wage Purwokerto, Rodiyah mengatakan, saat ini sudah masuk musim hujan. Sehingga banyak petani yang mengalami gagal panen. "Biasanya kalau sudah sering hujan, banyak cabai yang rontok," katanya, Senin (9/10). NAIK : Pedagang di Pasar Wage sedang menunggu pembeli. Saat ini, harga cabai merah mencapai Rp 28 ribu. (LAILY MEDIA/RADAR BANYUMAS) Untuk harga cabai merah besar di Pasar Wage Purwokerto Rp 28 ribu per kilogram. Padahal harga normalnya Rp 16 ribu per kilogram. Rodiyah menuturkan, sebelum harga cabai merah mencapai Rp 28 ribu per kilogram, sempat berada di harga Rp 24 ribu. "Sudah tiga hari ini ada di harga yang sekarang," tuturnya. Rodiyah mengaku kalau harga sedang tinggi, justru banyak pembeli yang datang ke pasar walaupun tidak membeli dalam jumlah banyak. Sebab, pembeli yang biasanya membeli pada penjual sayur keliling, beralih ke pasar tradisional. Sementara itu, harga cabai merah di Pasar Manis Purwokerto, juga mengalami kenaikan. Sudah satu minggu ini, harga cabai merah di Pasar Manis Purwokerto Rp 24 ribu. "Normalnya harga cabai merah Rp 15 ribu, terus bertahap naik jadi Rp 20 ribu, dan sampai sekarang Rp 24 ribu per kilogram," ujar penjual sayur di Pasar Manis Purwokerto, Robiyanti. Senada dengan Rodiyah, Robiyanti mengatakan, kenaikan harga cabai merah besar karena sekarang sudaj sering turun hujan. Hal itu menyebabkan panen cabai terhambat. "Saya ambil cabai merah besar dari tengkulak di wilayah Banyumas, per hari sedia dua kilogram, tidak berbeda sebel ada kenaikan harga," kata Robiyanti. Meskipun harga cabai merah besar mengalami kenaikan, tetapi tidak berpengaruh pada harga cabai rawit merah yang beberapa waktu lalu juga sempat tinggi harganya. Untuk harga cabai rawit merah saat ini 15 ribu per kilogram. Menurutnya, itu sudah termasuk harga normal. Dan diharapkan tidak ada kenaikan harga yang tinggi lagi untuk cabai rawit merah. (ely/ttg)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: