Area Halte BTS Steril PKL
KAYUH: Pengguna jalan melintasi tempat yang nantinya akan dibangun halte bus Trans Banyumas di Pasar Pon Purwokerto (30/11). Area di sekitar semua halte trans Banyumas harus steril dari PKL. DIMAS/RADARMAS PURWOKERTO - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyumas akan melaunching Bus Trans Banyumas program buy the service (BTS) Kementerian Perhubungan, Minggu (5/12). Persiapan penunjang sudah siap. Salah satunya yaitu halte serta tempat pemberhentian Bus Trans Banyumas. Di area semua halte tersebut diharuskan bebas atau steril dari pedagang kali lima (PKL). Kepala Bidang Pasar Dinperindag Kabupaten Banyumas, Sarikin mengatakan, sudah mengedarkan surat peringatan pada PKL yang berada di sekitar halte Bus Trans Banyumas. "Sampai sekarang sudah steril semua, dan tidak ada perlawanan dari para PKL," katanya. Seperti di Pasar Pon Purwokerto, sudah disterilkan dari PKL. Selain untuk penertiban karena halte Bus Trans Banyumas, di area tersebut juga bukan tempat untuk PKL berjualan. Kepala UPTD Pengelola Sarana dan Prasarana Dinhub Kabupaten Banyumas Taryono menuturkan, sudah dilakukan pertemuan antara Dinhub dan Dinperindag, membahas penertiban PKL di area halte Bus Trans Banyumas. "Sekarang sudah steril semua dari PKL," tuturnya. https://radarbanyumas.co.id/asyik-segera-dilaunching-naik-trans-banyumas-tarifnya-gratis/ Adapun persiapan untuk launching Bus Trans Banyumas, tinggal persoalan teknik. Selain halte, persiapan yang sudah dilakukan yaitu pemasangan rambu. Selanjutnya akan dibuat marka bus stop. Taryono menyampaikan, pada launching ini terdapat tujuh terminal, 154 bus stop, dan 16 halte yang akan menjadi titik naik dan turun penumpang. (ely)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: