Lantunan Musik Klasik Bikin Asyik, Nostalgia Bersama Komunitas Analogkerto

Lantunan Musik Klasik Bikin Asyik, Nostalgia Bersama Komunitas Analogkerto

JOGET ASIK: Seorang pecinta piringan hitam bergoyang saat lagu The Tielman Brothers diputar di Turn Table-nya (8/10). Di sebuah caffe, di Purwokerto para pecinta musik yang direkam di piringan hitam/Vinyl berkumpul dan bernostalgia kembali ke masa sebelum pemutar musik MP3 belum tercipta. DIMAS PRABOWO/RADARMAS PURWOKERTO - Puluhan kamera analog dipamerkan, piringan hitam memutar lagu lawas, lengkap dengan album musik tahun 70-80an. Para pecinta musik rekaman fisik ini menikmati tiap detik musik yang diputar itu. Seseorang pemuda dengan pakaian 70-80an tengah bergoyang menikmati lagu The Tielman Brothers diputar di Turn Table-nya. Mereka menyelenggarakan kegiatan yang dinamai Omdo vol 1. https://radarbanyumas.co.id/siasati-pandemi-pengusaha-kafe-buka-lebih-awal-karena-jam-malam/ Mengambil tema "Kembali normal, kembali ke rekaman fisik", para pecinta musik piringan hitam ini bernostalgia seperti kembali ke masa sebelum ada MP3. Salah satu penggagas kegiatan, Kass Sudrajat mengatakan, ini sebagai upaya mengenalkan dan kembali mengenang musik yang diputar dengan piringan hitam. "Ini kolaborasi, ada kamera analog, ada pemutaran piringan hitam, dan album musik jaman dulu," kata dia. "Ini jadi upaya mengumpulkan mereka yang satu hobi," imbuhnya. Selain sebagai tempat berkumpulnya pehobi yang sama, kegiatan ini dilakukan di kafe, untuk mengenalkan sesuatu yang klasik kepada masyarakat umum. Sebab menyukai musik klasik adalah soal rasa dan selera. Selain musik klasik tahun 70an, ada juga kamera analog yang dipamerkan di tempat itu. Mereka tergabung dalam komunitas Analogkerto. Ketua Analogkerto, Galih (34) mengatakan, kalau untuk kamera analog biasanya mereka yang baru tergabung karena suka dengan hasil jepretan. "Itu jadi salah satu alasan. Karena kalau pakai kamera yang sekarang, mau diedit juga hasilnya ga seperti menggunakan kamera analog," kata dia. (mhd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: