Tiga Atlet Golf Banyumas Ikut Seleksi Pra PON
PRA PON : Salah satu atlet Golf Banyumas yang akan mengikuti seleksi pra PON di Semarang, Golfita Dinar Sari.ISTIMEWA PURWOKERTO - Tiga atlet golf Banyumas bakal dikirim untuk mengikuti seleksi pra PON di Semarang, 29-31 Januari.Ketiga atlet tersebut yaitu Andrian Seftyono, Mickael Halim Prasetyo, Golfita Dinar Sari. Pelatih Golf Banyumas, Poniri mengatakan, ketiga atlet tersebut nantinya akan bertolak ke Semarang pada Senin (28/1). "Senin sore mereka harus mengikuti TM," kata dia.Mereka akan menjalani tes seleksi bersama dengan atlet dari daerah lain di Lapangan Golf Gombel Semarang. "Masing-masing Kabupaten/Kota diminta untuk mengirimkan atletnya," ujarnya.Menurut Poniri, masih ada peluang Banyumas dapat mengirimkan satu atlet lagi dalam seleksi Pra PON. Namun, yang kini telah didaftarkan baru ketiga nama tersebut. Dari seleksi besok, akan diambil enam putra dan lima putri untuk kemudian dipertandingkan dalam Pra PON pertengahan September mendatang."Untuk tempat masih belum ada keputusan, antara DIY atau Sulawesi Selatan," tuturnya. Mengacu pada Porprov, Banyumas memiliki peluang untuk dapat mendapat nomor pada atlet putri. Atlet tersebut adalah Golfita Dinar Sari, peraih emas dalam nomor pasangan."Untuk saingan berat yaitu atlet-atlet yang berasal dari Semarang," imbuhnya. Seleksi akan berlangsung ketat, dengan metode tiga hari bermain diambil skor paling rendah.Poniri berharap, Banyumas akan mendapat tempat untuk pra PON. "Mudah-mudahan dari Banyumas mendapat tempat atau nomor untuk mewakili Pra PON dan PON 2020 di Papua," pungkasnya. (mhd)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: