Mbappe-Cavani-Neymar-Trio Paling Galak Se-Eropa

Mbappe-Cavani-Neymar-Trio Paling Galak Se-Eropa

Paris Saint-Germain (PSG) tak terbantahkan lagi kalau musim ini benar-benar unit serang terbaik Eropa. Kedatangan Neymar dan Kylian Mbappe menyempurnakan ketajaman Edinson Cavani. Kemarin (23/11) di Stadion Parc des Princes PSG berhasil merontokkan rekor gol terbanyak di fase grup Liga Champions milik Borussia Dortmund. Musim 2016-2017 lalu, Die Borussen membuat 21 gol diantara enam matchday. Musim ini dan baru lima matchday, PSG sudah membuat 24 gol di fase grup. Dan dari 24 gol Les Parisiens di Liga Champions ini, trisula MCN (Mbappe-Cavani-Neymar) ini bersumbangsih 15 gol. Atau kalau dipersentase mencapau 62,5 persen. Rinciannya, Neymar dan Cavani masing-masing enam gol, Mbappe tiga gol. Sedangkan kalau dihitung dari total gol PSG musim ini yang sudah berjumlah 69 gol di semua ajang, MCN berkontribusi 41 gol. Cavani jadi yang paling produktif dengan 21 gol, Neymar 13 gol, dan Mbappe 7 gol. Entraineur PSG Unai Emery kepada UEFA kemarin mengatakan perjalanan timnya belumlah usai. Masih ada matchday keenam lawan Bayern Muenchen 6 Desember mendatang di Allianz Arena, Muenchen. “Target kami adalah finis di posisi teratas grup ini dan kami masih punya sisa satu pertandingan lagi. Namun dengan kemenangan 3-0 di pertemuan pertama hal itu jadi keuntungan kami,” ujar Emery. Pria yang memberikan tiga trofi Europa League buat Sevilla itu memuji performa Neymar. “Neymar tampil luar biasa. Dia ingin berada di lapangan, dan dia dengan gembira menunjukkan apa yang bisa dilakukannya,” ucap Emery. (dra)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: