Dikejar Leasing, Mobil Disembunyikan di Warung
Membeli kendaraan bermotor dengan cara kredit memang masih menjadi andalan masyarakat. Bagi seseorang yang ingin memiliki kendaraan baru namun kondisi keuangan pas-pasan, model pembayaran cicilan ini memang bikin lega. Tak mungkin mereka bisa membayar tunai mobil yang harganya ratusan juta rupiah. Namun terkadang mereka yang mengajukan kredit kendaraan luput dalam perhitungannya. Entah itu kehabisan uang atau ada keperluan mendadak yang membuat cicilan jadi terbengkalai. Jika situasi ini yang terjadi, para kreditur berusaha kabur atau bersembunyi saat memasuki jatuh tempo pembayaran. Salah satunya seperti kejadian yang tengah ramaikan media sosial beberapa hari belakangan. Kisah itu dibagikan oleh akun Facebook Gantoel Bulit Up. Lewat unggahanya pemilik akun membagikan sebuah foto mobil berwarna merah terparkir di dalam warung tenda pecel lele. " Wong parkir sak penake udel,e brohh, di enteni gak teko22 (Orang parkir seenaknya, ditunggu tak datang-datang)" tulis keterangan unggahan tersebut. Usut punya usut dari kolom komentar diketahui bahwa pemilik mobil tersebut ternyata tengah dikejar-kejar pihak leasing. Edi Saputro selaku pemilik warung pecel lele yang kerap berjualan di wilayah Ciawi, Bogor, terkejut ketika mendapati sebuah mobil terparkir di dalam warung pecel lele miliknya. Kejadian itu berlangsung sekira pukul 10 malam. Seorang wanita muda mendatangi warungnya dan melihat sebuah mobil di dalam warung pecel lele. Wanita itu kemudian minta maaf dan menerangkan kalau dia sedang dikejar leasing sehingga terpaksa parkir di lokasi tersebut. Diketahui Pengemudi wanita yang tidak diketahui namanya itu berusaha menyembunyikan mobil milik adiknya yang hendak diambil oleh leasing.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: