Program Rebajas untuk Semua Produk Unggulan

Program Rebajas untuk Semua Produk Unggulan

Lois Jeans berikan diskon up to 70% PURWOKERTO--Untuk memenuhi kebutuhan fashion di kota Purwokerto, Lois Jeans yang merupakan brand denim asal Spanyol memberikan promo khusus. Adapun promonya yakni Promo REBAJAS (dibaca Rebahas, red) yaitu pemberian diskon besar-besaran hingga 70 persen untuk semua produk unggulan Lois Jeans. Menurut Koordinator Showroom Lois Jeans, Erni Yulianti mengatakan, promo ini bisa dinikmati untuk konsumen yang cukup datang ke showroom Lois Jeans yang ada di Rita Supermall Purwokerto lantai GF. "Kami berikan promo special price untuk produk unggulan kami. Harga yang diberikan pun dijamin murah namun kualitas produk kami tetap diutamakan."ujar Erni. Pada program ini produk-produk fashion unggulan Lois bisa ditemukan seperti celana denim, kaos, hingga kemeja bisa didapatkan dengan harga yang jauh lebih hemat. Selain dalam bentuk diskon, Lois juga memberikan promo berbentuk special price. Dikatakan Erni, fashion saat ini menjadi bagian penting dari keseharian tiap individu masyarakat. Kini orang rela mengeluarkan budget besar serta waktu untuk berburu barang yang akan menunjang penampilan. Dikatakannya produk fashion seperti ikat pinggang (belt) dapat diperoleh mulai dari harga Rp.109.900,-. Kemudian juga ada kaos pria dan wanita, celana panjang pria dan wanita, kemeja pria dan wanita serta berbagai macam fashion lainnya. "Tidak hanya pakaian saja yang kami diskon, namun juga terdapat beragam jenis aksesoris, mulai dari sepatu, sendal, ikat pinggang, dompet, hingga tas bisa anda temukan di showroom Lois Jeans Purwokerto”. Ujarnya. Selain menyediakan beragam fashion item untuk berbagai keperluan, pelanggan juga bisa dapatkan promo menarik yang selalu diberikan Lois Jeans kepada pengunjung Rita Supermall Purwokerto. “Tidak hanya mendapatkan beragam promo menarik, konsumen juga dapat menemukan produk new arrival dan koleksi Lois Jeans yang lengkap di showroom Lois jeans Rita Supermall Purwokerto," katanya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: