Bulan Bhakti Gotong Royong Dipusatkan di Kasmaran

Bulan Bhakti Gotong Royong Dipusatkan di Kasmaran

BBGM dipusatkan di Kasmaran BANJARNEGARA - Untuk melestarikan budaya gotong royong, Pemkab Banjarnegara menggelar Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) XVI yang dipusatkan di Desa Kasmaran Kecamatan Pejawaran. Kegiatan ini berlangsung selama satu bulan dan dibuka Kamis (11/4). Kepala Dispermades PPKB Banjarnegara Agus Kusuma mengatakan bulan bhakti ini dilaksanakan untuk melestarikan gotong-royong dan meningkatkan peran serta masyarakat dalam pembangunan. "Gotong-royong merupakan budaya asli Indonesia. Budaya ini sangat postif dan perlu dilestaikan,"ujarnya. Dikatakan, pada kesempatan ini juga dilaksanakan Peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK. Sekda Banjarnegara Indarto berharap melalui bulan bhakti yang berlangsung selama sebulan penuh ini, akan meningkatkan semangat kebersamaan dalam pembangunan. Menindaklanjuti pencanangan bulan bhakti ini, Indarto menginstrusikan seluruh camat dan kepala desa untuk melakukan kerja bakti bersama masyarakat di wilayah masing-masing. Misalnya gotong-royong membersihkan selokan, membersihkan lingkungan, mencabut paku pada pohon, menanam bunga dan toga, bersih pasar, bersih makam dan membersihkan jalan. Dia menambahkan melalui peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK, akan menambah semangat kader PKK untuk memberdayakan dan mensejahterakan keluarga. (drn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: