BISSA Tampilkan Kampanye Simpatik Atraktif

BISSA Tampilkan Kampanye Simpatik Atraktif

BANJARNEGARA - Pasangan Budhi Sarwono (Wing Chin) - Syamsudin (BISSA) mempersiapkan Kampanye Simpatik dengan matang. Tak mau tampil biasa saja, BISSA menghias mobil yang digunakan untuk Kampanye Simpatik agar menarik perhatian masyarakat. Juru Bicara Tim BISSA, Lasmi Indaryani menjelaskan, dalam Kampanye Simpatik ini, ada beberapa mobil yang dihias atraktif di antaranya mobil Rajawali BISSA, Srikandi dan Arjuna BISSA, mobil yang dihias sebagai alat berat slender/woles. Selain itu, juga diikuti oleh mobil Paslon, mobil dari Partai Golkar, PPP dan Demokrat. Turut pula mobil ambulan dari ketiga partai pengusung dan mobil yang membawa atribut visi dan misi. Wanita yang akrab dipanggil Yani ini mengatakan, selama Kampanye Simpatik, juga dinyanyikan Jinggle Banjarnegara BISSA dan Salam Tiga Jari. Dalam Kampanye ini, Pasangan BISSA disambut oleh ratusan pendukungnya di banyak titik yang dilalui Kampanye Simpatik. "Saya tidak ngerti sama sekali akan disambut pendukung saya. Tidak ada skenario. Ini murni antusiasme dan spontanitas warga," ungkapnya. Pasangan BISSA ini disambut di setiap titik strategis seperti di Pasar Pucang, Gumiwang, Purwonegoro, Mandiraja, Pasar Rakit, Pertigaan Tapen, Wanadadi, Banjarmangu, Terminal Madukara, Pertigaan Singamerta dan terakhir di Parakancanggah. Tidak hanya disambut, Budhi Sarwono terkejut warga juga menunjukkan hasil bumi kepadanya. "Ada singkong, kelapa, jagung. Di Banjarmangu saya juga diminta minum sirup Salak," kata dia. Budhi Sarwono mengaku terharu dengan sambutan masyarakat. "Ternyata masyarakat ingin bersilaturahmi dengan saya," kata dia. Apalagi mereka rela menunggu cukup lama. Karena jadwal keberangkatan kampanye yang sempat tertunda. (drn/p)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: