Sutedjo Pilih Ambil Formulir Sendiri

Sutedjo Pilih Ambil Formulir Sendiri

[caption id="attachment_100245" align="aligncenter" width="100%"]Jpeg Jpeg[/caption] Pendaftaran Balon PDIP BANJARNEGARA - Daftar bakal calon kepala daerah yang melamar ke PDI Perjuangan semakin banyak. Setelah Hadi Supeno dan Budi Sarwono, Jumat (26/2) kemarin, giliran Sutedjo Slamet Utomo mengambil formulir. Berbeda dengan dua tokoh sebelumnya, Sutedjo memilih datang secara pribadi untuk mengambil forumulir bakal calon kepala daerah. Kedatangan bakal calon yang saat ini menjabat bupati ini disambut langsung Sekretaris PDI Perjuangan Nuryanto. Meski ada bakal calon yang mewakilkan dan mengambil sendiri, pihaknya tidak diskriminatif. Semuanya diperlakukan sebaik mungkin. "Kita perlakukan sama tidak ada diskriminasi. Tidak ada yang dibeda-bedakan," kata dia. Meskipun saat pengambilan formulir boleh diwakilkan, dia berharap  saat  semua bakal calon hadir secara pribadi untuk mengembalikan formulir. "Tapi kalau misalnya pas mengembalikan ada halangan, kita tidak bisa memaksakan," kata Nuryanto. Demikian pula verifikasi. Pihaknya akan mengundang semua bakal calon untuk dilakukan pencocokan data. "Harapannya tidak mewakilkan," ungkapnya. Dikatakannya, semua bakal calon yang mendaftar melalui PDI Perjuangan, memperoleh peluang mendapatkan rekomendasi. Namun, calon yang bersangkutan harus berkomitmen mencari dukungan masyarakat. "Yang kita perjuangkan harus menang. Tidak hanya dari sisi partai yang mencalonkan. Namun dari calon sendiri harus bekerja keras untuk memenangkan Pilkada," kata dia. Sedangkan mengenai biaya politik, akan dikomunikasikan dengan calon. "Kita pasti akan mengkomunikasikan dengan calon. Sejauh mana komitmennya terhadap partai," kata dia. Komitmen ini, menurutnya ada dua. Pertama komitmen dalam rangka menyukseskan Pilkada. Kedua, ketika jadi harus meningkatkan konsolidasi dan membesarkan partai.(drn/nun)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: