Tangki Bermuatan BBM Nyaris Terbakar

Tangki Bermuatan BBM Nyaris Terbakar

1FOTO ABANJARNEGARA - Truk tangki bermuatan BBM (Pertamax dan Premium) terbakar di depan Kantor Kelurahan Semampir Kecamatan Banjarnegara, Rabu (24/2) sekitar pukul 09.30. Tangki bernomor polisi R 1904 EX tersebut berjalan dari arah Cilacap menuju ke Wonosobo. Namun sesampainya di Semampir, terjadi sesuatu yang tidak beres. Ketika dikemudikan truk tanki berjalan miring.  Kapolsek Banajrnegara AKP Hasan Suhairi mengatakan, sebelum terbakar, ban belakang tangki BBM berkapasitas 24 ribu liter tersebut pecah. Ledakan disusul  dengan ledakan dari bagian peredam kejut. "Terus air bag (suspensi) nya meledak. Jadi ada dua kali ledakan," kata dia. Setelah terjadi dua kali ledakan keras, tiba-tiba muncul asap di dekat sumber ledakan. "Ada apinya," kata dia. Api berusaha dipadamkan dengan Alat Pemadam Api Ringan. Namun pemadam portabel ternyata tidak mampu memadamkan api yang membesar. Bahkan sampai menyambar tangki pembawa BBM. Beruntung tim pemadam kebakaran segera datang. Hasan mengaku sempat khawatir jika api terus berkobar dan memicu bahan bakar di dalam tangki meledak. Sebab, tangki dalam kondisi terisi penuh. Karena kondisi kendaraan yang tidak normal tersebut, BBM di dalam tanki akhirnya dibongkar di SPBU Joglo Kelurahan Wangon Kecamatan Banjarnegara. Pengawas Operasi Patra Niaga, Gede mengaku belum bisa memastikan penyebab truk tangki ini meledak. Sebab saat Radarmas meminta keterangan darinya, masih dalam penyelidikan. "Belum tahu," kata dia. (drn/nun)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: