Awas Modus Kempeskan Ban Mobil di Cilacap, Uang Pedagang Beras Rp 100 Juta Raib Saat Mengganti Ban

Awas Modus Kempeskan Ban Mobil di Cilacap, Uang Pedagang Beras Rp 100 Juta Raib Saat Mengganti Ban

CILACAP - Khoerul Anam (47), hanya bisa pasrah usai kehilangan uang tunai sebesar Rp 100 juta. Korban merupakan seorang pedagang beras, warga Dusun Blender RT 05 RW 05 Desa Sumingkir, Kecamatan Jeruklegi. Kapolsek Cilacap Tengah, AKP Sugeng Hartono mengatakan, pihaknya menerima laporan pada Senin (29/3). Sekitar pukul 10.00 WIB, korban baru selesai mengambil uang di Bank Mandiri Jalan Ahmad Yani, Cilacap. https://radarbanyumas.co.id/teriak-blong-blong-blong-truk-pengangkut-bahan-kimia-terguling-tiga-kali-di-baturraden-kernet-meninggal/ "Berdasarkan keterangan, setelah mengambil uang, korban hendak pulang ke rumah dengan mengendarai mobil. Namun di pintu 1 Pertamina Cilacap, ban mobil korban bocor," katanya melalui Kanit Reskrim Polsek Cilacap Tengah, IPTU Suwito. "Setelah dicek ternyata benar ban sebelah kiri bocor. Korban mengganti ban tersebut dengan ban serep. Saat mengganti ban, pintu mobil belakang bagian kanan terbuka. Setelah dicek tas yang berisikan uang tersebut sudah tidak ada," lanjut IPTU Suwito. Menurut Suwito, saat ini pihaknya telah mengumpulkan keterangan dari beberapa saksi-saksi yang ada di tempat kejadian perkara (TKP). Dan melakukan penyelidikan lebih lanjut. "Modusnya, pelaku sebelumnya memasang paku di roda mobil milik korban sehingga mobil bocor. Dan di saat korban sedang memasang ban cadangan, pelaku pelaku mengambil tas yang berisi sejumlah uang yang berada di bawah jok mobil bagian depan sebelah kiri," jelasnya. Pihaknya pun saat ini masih melakukan lidik keberadaan pelaku. (ray)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: