Kadinkes Bupati Cilacap Dipastikan Negatif Covid

Kadinkes  Bupati Cilacap Dipastikan Negatif Covid

NEGATIF: Bupati Cilacap dan istri dipastikan negatif, meski adik bupati meninggal pada Sabtu (17/10) karena covid-19. HARYADI NURYADIN/RADARMAS CILACAP - Bupati Cilacap Tatto Suwarto Pamuji dipastikan negatif dan terbebas dari Covid-19. Hal ini setelah bupati dan istri, Teti Rohatiningsih, mengikuti tes swab yang dilakukan petugas medis dari Dinas Kesehatan Kabupaten Cilacap. "Hasilnya negatif," ujar Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Cilacap dr Pramesti Griyana Dewi, Selasa (20/10). Dia mengatakan, tes bagi bupati dan istri sudah terjadwal sebelumnya. Pertimbangannya karena jadwal keduanya sangat padat dan kerap bertemu banyak orang. https://radarbanyumas.co.id/15-nakes-di-enam-puskesmas-di-cilacap-terpapar-corona/ Dia membantah kalau swab bagian dari tracing setelah adik bupati, yakni Helmy Bustomi meninggal dunia pada Sabtu (17/10) lalu. Menurutnya, tracing bagi almarhum sudah dilakukan. Sasarannya anggota DPRD Cilacap dan keluarga almarhum. Pihaknya sudah men-swab 15 anggota dewan. Sementara dari pihak keluarga ada 7 orang. "Semuanya ada 22 orang," katanya. Tracing sudah dilakukan sejak Senin (19/10) lalu. Salah satunya men-swab orang dekat Helmy. Hal serupa juga dilakukan bagi sejumlah anggota DPRD Kabupaten Cilacap. Swab serupa kembali digelar Selasa (20/10) kemarin. Sejumlah anggota dewan mendatangi ruang di Dinas Kesehatan untuk menjalani tes serupa. Tes bagi anggota dewan diperkirakan akan bertambah karena padatnya agenda dan interaksi dengan banyak orang. Pramesti meminta agar hasil kontak tracing ini tetap berada di rumah usai menjalani swab. "Tetap di rumah sambil menunggu swab," tandasnya. (har)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: