Ratusan ASN di Cilacap Negatif Covid

Ratusan ASN di Cilacap Negatif Covid

Sekda Cilacap, Farid Ma'ruf CILACAP - Sebanyak 153 karyawan dan karyawati di empat Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kabupaten Cilacap dinyatakan negatif Covid-19. Hasil tersebut berdasarkan tracing kontak empat ASN di empat OPD yang dinyatakan positif Covid-19 pekan lalu. Sekda Cilacap, Farid Ma'ruf, mengatakan, untuk mencegah penularan Covid-19 di perkantoran, Dinkes Cilacap telah melakukan tracing kontak secara agresif dengan orang yang pernah kontak fisik dengan empat ASN yang terkonfirmasi positif lalu. https://radarbanyumas.co.id/16-pasien-covid-di-cilacap-sembuh/ "Alhamdulillah kami juga mendapat informasi 153 karyawan di empat OPD yang diswab kemarin negatif Covid, 158 karyawan di Badan Pertanahan Nasional (BPN) juga negatif, sembilan orang dari Puskesmas Cilacap Tengah negatif juga," kata dia. Pihaknya menghimbau masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan. Terlebih sekarang Perbup Covid-19 sudah diterapkan di Cilacap. Tak hanya itu, untuk mencegah adanya penularan di perkantoran, sirkulasi udara harus diperhatikan. "Di kantor kan pake AC biasanya, jadi sirkulasi udara harus dijaga, sewaktu-waktu harus dibuka jendelanya supaya udara bisa berganti. Masyarakat juga harus menerapkan protokol kesehatan," katanya. (ray)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: