Aspal Hilang, Jalan Sisi Timur Pasar Majenang Butuh Perbaikan

Aspal Hilang, Jalan Sisi Timur Pasar Majenang Butuh Perbaikan

Kondisi aspal di Pasar Majenang sudah rusak. Rayka/Radar Banyumas CILACAP - Para pedagang Pasar Majenang mengharapkan adanya perbaikan infrastruktur pasar tradisional itu yang saat ini dinilai telah banyak kerusakan. Terutama hal itu berdampak pada pedagang yang berada di sisi Timur Pasar Majenang. Mereka ingin agar jalan di pasar tersebut dapat diperbaiki sehingga kesan kumuh tidak lagi melekat dan dapat menarik pembeli. Ketua Paguyuban Pedagang Pasar Majenang, Tatang Samsudin Koyon mengatakan, sudah delapan tahun jalan tersebut tidak tersentuh perbaikan. Ia meminta kontribusi dari Pemerintah Kabupaten Cilacap untuk segera memperbaiki ruas jalan tersebut. "Jalan sepanjang 150 meter sudah tidak kelihatan asplanya. Selama ini pedagang selalu membayar retribusi, untuk itu kami meminta supaya pemerintah juga memperbaiki ruas jalan Timur Pasar Majenang, sebagai bentuk kontribusi dari kami," ujar dia. Menurutnya, saat musim hujan, jalan tersebut akan dipenuhi oleh genangan air sehingga membuat aktivitas jual beli di Pasar Majenang terganggu. Kendati demikian, tahun ini rencananya drainase pasar tersebut akan diperbaiki. "Kemarin dari pemerintah sudah diukur untuk perbaikan drainase. Sistem pemasangannya langsung dipasang sehingga tidak mengganggu aktivitas pedagang," ujarnya. (ray)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: