Mandi di Pantai, Remaja asal Kawunganten Tenggelam di Pantai Pasir Putih, Nusakambangan

Mandi di Pantai, Remaja asal Kawunganten Tenggelam di Pantai Pasir Putih, Nusakambangan

EVAKUASI : Basarnas menuju Nusakambangan mencari korban tenggelam . Istimewa CILACAP - Basarnas Cilacap bersama Tim SAR Gabungan melakukan pencarian remaja yang tenggelam di Pantai Pasir Putih di selatan Pulau Nusakambangan Kabupaten Cilacap, Minggu (7/6). Sebelumnya, sekitar pukul 15.50 WIB, Ahmad Wahyudi (20), warga Desa Sarwadadi, Kecamatan Kawunganten, Kabupaten Cilacap, tenggelam saat korban bersama salah rekannya sedang mandi di Pantai Pasir Putih, Pulau Nusakambangan. "Akan tetapi nahas, korban tidak bisa berenang sehingga tenggelam dan hilang di lokasi kejadian," kata I Nyoman Sidakarya Selaku Kepala Kantor Pencarain dan Pertolongan Cilacap Mengatakan Operasi SAR Pagi ini SRU (SAR Rescue Unit). Menurutnya, pencarian sudah berlangsung sejak Sabtu 6 Juni. Hari ini Minggu 7 Juni ini pencarian dilanjutkan. Baca Juga Penyelaman Hingga 17 Meter, Pencarian Korban Tenggelam di Nusakambangan Diperluas Juli, Seluruh Tempat Wisata di Kebumen Siap Dibuka "Pencarian bagi menjadi dua yakni SRU satu penyisiran dengan menggunakan perahu RIB (Rigit Inflatable Boat) di sekitaran tempat kejadian dengan radius 3 nouticle mill dan SRU dua penyisiran disekitaran tempat kejadian dan dilakukan penyelaman," kata dia. Unsur SAR Gabungan terdiri Basarnas Kantor Pencarian dan Pertolongan Cilacap, Polairud Cilacap, Lanal Cilacap, Koramil Cilacap Selatan, Polsek Cilacap Selatan, Tpkl Cilacap, Rapi Cilacap, Cilacap Rescue, SAR MTA, SAR Pandanarang, Nelayan Sekitar dan Keluarga Korban. (ray)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: