300 Paket Sembako Dibagikan dari Warga Untuk Warga

300 Paket Sembako Dibagikan dari Warga Untuk Warga

PAKET SEMBAKO : Disaksikan Kepala Desa Kesugihan Kidul Ahmad Munawir (kiri), Camat Kesugihan Basuki Priyo Nugroho memberikan paket sembako dari 3 pengusaha kepada Ketua RT untuk disalurkan kepada warga terdampak covid-19. Lawan Covid-19, Warga Kesugihan Kidul Gotong Royong Bantu Warga Tidak Mampu CILACAP - Mewabahnya virus corona disease (covid-19) berdampak pada banyak hal. Bukan hanya pada kesehatan masyarakat saja, tetapi perekonomian masyarakat juga ikut terdampak. Kebijakan social distancing bagi sebagian orang telah mengakibatkan kehilangan mata pencaharian dan penghasilannya. Menyikapi kondisi dan situasi saat ini, Pemerintah Desa Kesugihan Kidul Kecamatan Kesugihan dan warganya terutama yang mampu, menginisiasi melakukan kegiatan gotong royong dengan membagikan kebutuhan pokok masyarakat (Kepokmas) kepada warga yang terdampak. Terutama yang tidak lagi bisa bekerja atau beraktivitas seperti biasanya. Sebanyak 300 paket sembako dari pengusaha lokal, yakni Anas Mubarok, H Markus, dan Kusrianto, yang semua warga Dusun Platar, Desa Kesugihan Kidul, dibagikan kepada warga Dusun Platar. "300 paket sembako berisi beras 4 kilogram, telor 1/2 kg, minyak goreng 1 liter, mie instan 5 bungkus, dibagikan ke warga Dusun Platar Desa Kesugihan Kidul yang terdampak, tidak bisa bekerja atau aktivitas seperti biasanya," kata Kepala Desa Kesugihan Kidul Ahmad Munawir, setelah penyerahan sembako, Sabtu (4/4). Munawir menegaskan, pada situasi seperti ini pemerintah baik pusat sampai desa tidak bisa bekerja sendiri. Oleh karena itu, pihaknya mengapresiasi sumbangan para pengusaha lokal yang sudah mau berbagi dan gotong royong dengan warga yang terdampak. "Kami Pemdes Kesugihan Kidul bergandengan tangan gotong royong dengan warga yang mampu untuk berbagi. Kami sangat mendukung dengan adanya warga atau pengusaha yang mengulurkan tangan untuk saling membantu," imbuhnya. Dia menambahkan, pembagian paket sembako tidak hanya di Dusun Platar, namun nantinya akan berkelanjutan ke enam dusun lainnya yang ada di Desa Kesugihan Kidul. Tidak hanya pemberian paket sembako saja. Setiap minggunya Pemdes dengan tim pencegahan dan penanganan covid-19 yang sudah terbentuk, dengan dibantu lembaga desa baik ketua RT/RW, BPD, LPPMD, PKK, KARANG TARUNA, dan tokoh masyakat melaksanakan penyemprotan rumah warga, tempat ibadah, dan fasilitas umum lainnya. "Kami berharap, dengan gotong royong ini bisa mengurangi beban warga yang terdampak. Serta bisa melawan secara efektif virus corona ini," tandasnya. Hadir pada kesempatan tersebut, Camat Kesugihan Basuki Priyo Nugroho yang ikut menyerahkan paket sembako dari tiga pengusaha lokal secara simbolis kepada ketua RT, untuk langsung disalurkan kepada warga yang membutuhkan. (nas/*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: