Ambruk, Jalan Dihubungkan Jembatan Bambu

Ambruk, Jalan Dihubungkan Jembatan Bambu

BAMBU : Jembatan darurat di Desa Negarajati Kecamatan Cimanggu memakai bambu agar bisa dilalui motor. HARYADI NURYADIN/RADARMAS CIMANGGU - Jembatan di atas Sungai Citlaga di Desa Negarajati Kecamatan Cimanggu yang ambruk akhir pekan kemarin, sudah diperbaiki warga bersama aparat terkait. Perbaikan dilakukan dengan konstruksi bambu dan bersifat sangat sementara. Tujuannya agar sepeda motor bisa melintasinya. "Sudah diperbaiki pakai bambu," ujar Kepala Desa Negarajati, Wasto, Selasa (10/3) kemarin. Dia mengatakan, perbaikan jembatan ini memang harus secepatnya dilakukan. Pertama karena jembatan merupakan bagian jalan penghubung antara Desa Negarajati dengan Pesahangan dan tembus sampai Cijati. Jalur ini banyak dipakai anak sekolah menuju SMP N 2 Cimanggu yang ada di Desa Pesahangan. Jika dibiarkan, siswa akan mengalami kesulitan berangkat untuk berangkat sekolah. "Bagi anak sekolah dari desa kami, jembatan ini sangat penting," katanya. Selama ini, mereka menggunakan kendaraan bak terbuka untuk bisa berangkat maupun pulang ke rumah masing-masing. Namun setelah ada kejadian tersebut, mereka harus terlebih dahulu menggunakan sepeda motor sampai dengan jembatan itu. Baru kemudian dilanjutkan dengan kendaraan bak terbuka menuju sekolah. "Mobil bak menunggu di seberang jembatan," katanya. (har)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: