Banyak Destinasi, Sektor Wisata Tetap Stagnan

Banyak Destinasi, Sektor Wisata Tetap Stagnan

WISATA ALAM : Kawasan Hutan Payau yang berada di Tritih Kulon Kecamatan Cilacap Utara menjadi satU diantara 38 wisata alam di Cilacap. NASRULLOH/RADARMAS CILACAP- Potensi dan destinasi wisata di cilacap sudah cukup banyak. Sayangnya,meski cukup banyak lokasi dan potensi wisata, tetapi tidak muncul paket-paket wisata yang jelas dan siap jual. "Menurut kami, kelemahan ada pada integrasi dan SDMnya. Kelemahan ini mendasar, meski cukup banyak lokasi dan potensi wisata, tetapi tidak muncul paket-paket wisata yang jelas dan siap jual," kata Koordinator Masyarakat Pariwisata Cilacap (MPC) Bayu Nur Aji kemarin. Oleh karena itu, forum atau organisasi profesi lokal perlu berkomunikasi lebih intens, dan tidak terbawa pada fokus nasional. Dalam hal ini, dia berharap Pemerintah Daerah bisa mempengaruhi atau minila mengintervensi AD/ART organisasi profesi tersebut. Karena dalam pariwisata cukup penting peran organisasi profesi ini. https://radarbanyumas.co.id/sakit-hati-tukang-pijat-dihabisi-di-hotel/ Pariwisata di Kabupaten Cilacap dibagi menjadi 4 sektor. Pertama pariwisata budaya, kedua wisata alam, dan ketiga adalah pariwisata buatan. Pariwisata budaya ada 12 destinasi yang sudah tercatat diantaranya Kawasan Goa Basma Desa Cilumping Kecamatan Dayeuhluhur, hingga Desa Adat Adireja di Kecamatan Adipala. Pada wisata alam ada 38 destinasi, mulai dari Kawasan Segara Anakan, Kawasan Pulau Nusakambangan, Kawasan Hutan Payau Tritih Kulon Kecamatan Cilacap Utara, hingga Kawasan THR Teluk Penyu Kecamatan Cilacap Selatan. Sedangkan untuk pariwisata buatan ada 11 destinasi, mulai dari Kawasan Wisata Pemancingan Rawabendungan, hingga Kawasan One Stop Vacation Jambusari Desa Jambusari Kecamatan Jeruklegi.(nas)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: