Longsor, Jalan Kabupaten Nyaris Putus

Longsor, Jalan Kabupaten Nyaris Putus

AMBLAS : Mobil harus hati-hati ketika melintasi jalan amblas di ruas Surusunda-Pamulihan. Istimewa KARANGPUCUNG - Intensitas hujan yang terus meningkat sepanjan Februari ini, tetap menebar berbagai ancaman. Salah satunya berupa longsor yang merusak fasilitas umum di wilayah Kabupaten Cilacap. Terbaru, jalan kabupaten penghubung Desa Surusunda hingga Pamulihan Kecamatan Karangpucung, untuk sementara harus dilalui dengan hati-hati. Tepatnya di Dusun Cirelang Desa Surusunda. Ini setelah bahu jalan amblas ke dasar jurang setelah diguyur hujan lebat. Untuk sementara, kendaraan roda 4 harus ektra hati-hati ketika melintasi jalan ini. "Jalan ini pada Jumat (21/2) jam lima sore," ujar Camat Karangpucung, Martono. Dia menjelaskan, bahu jalan yang amblas di titik itu mencapai panjang 12 meter. Selain itu, kondisi jalan di lokasi amblas juga mengalami retak-retak. Keretakan ini terjadi karena bahu jalan terbawa ke dasar tebing hingga menyeret lapisan atas jalan. Dia mengatakan, untuk sementara jalan ini masih bisa dilalui kendaraan baik roda 2 maupun 4. Namun bagi pengendara mobil, harus berhati-hati ketika melintasi lokasi tersebut. "Mobil harus hati-hati," kata dia. (har)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: