Puskesmas Ajukan Ruang Rawat Inap

Puskesmas Ajukan Ruang Rawat Inap

PUSKESMAS : Puskesmas Majenang 1 disiapkan punya ruang rawat inap. HARYADI NURYADIN/RADARMAS MAJENANG - Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Majenang 1, saat ini tengah mengusulkan pembangunan ruang rawat inap. Ini dilakukan dengan tujuan bisa memberikan layanan dasar bagi warga setempat, terutama peserta BPJS. "Sudah kita ajukan," ujar Kepala Puskesmas Majenang 1, Sri Wahyuni, Senin (20/1) kemarin. Dia menjelaskan, pembangunan ruang rawat itu membawa konsekuensi tersendiri. Yakni dibutuhkan lahan untuk memperluas fasilitas kesehatan yang ada di Kecamatan Majenang tersebut. Saat ini, pihaknya terus mempersiapkan lahan dan dikoordinasikan dengan pihak terkait. https://radarbanyumas.co.id/agrowisata-jambusari-jadi-etalase-holtikultura/ https://radarbanyumas.co.id/bikin-septic-tank-warga-dieng-temukan-candi/ https://radarbanyumas.co.id/keroyok-petugas-dua-manusia-silver-wajib-lapor/ Hanya saja dia menegaskan, ruang rawat inap yang diusulkan mampu dipakai untuk menampung 10 tempat tidur. Dengan demikian diharapkan bisa memberikan perawatan maksimal bagi pasien dari Kecamatan Majenang. Selama ini, Puskesmas Majenang 1 belum bisa memberikan layanan rawat inap karena keterbatasan ruangan. Ruangan yang ada dimanfaatkan sepenuhnya untuk pendaftaran, poly perawatan atau rawat jalan. Sisanya untuk pelayanan konsultasi KB, ruang bersalin dan kantor staf medis. (har)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: