Tanggul Hulu Bendung Rawan Jebol

Tanggul Hulu Bendung Rawan Jebol

BENDUNG SUPLESI : Tanggul sungai di atas bendung suplesi harus diperkuat untuk mengantisipasi banjir. HARYADI NURYADIN/RADARMAS MAJENANG - Banjir yang sempat melanda Desa Mulyadadi Kecamatan Majenang pekan lalu, memberi gambaran tentang kondisi tanggul kritis di sana. Terutama pada tanggul Sungai Cijalu yang membelah Desa Mulyadadi dengan Pahonjean. Demikian juga dengan tanggul Sungai Cilopadang. Kedua tanggul ini butuh diperkuat setelah dibangun bendung suplesi, beberapa tahun lalu. "Tanggul harusnya diperkuat karena di bawah ada bendung," kata Ketua Kelompok Tani Desa Mulyadadi, Darimun. Dia mengatakan, dengan adanya bendung maka ketinggian air akan naik. Dengan demikian, potensi air melimpas bertambah besar. Ini dengan melihat pengalaman banjir yang kerap terjadi karena limpasan air kedua sungai tersebut. Selain itu, penambahan debit ini memperbesar dorongan air ke arah tanggul. Seperti yang terjadi pada 4 tahun lalu yang mengabibatkan tanggul jebol. Lokasinya berjarak sekiar 100 meter dari bendung suplesi. (har)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: