Aki Korslet, Mobil Pick up Terbakar

Aki Korslet, Mobil Pick up Terbakar

TERBAKAR : Mobil pick up bermuatan galon terbakar di jalan nasional di Desa Madura Kecamatan Wanareja, Kamis (28/2) kemarin. istimewa WANAREJA - Sebuah mobil pick up yang dikemudian Wawan (35), warga Desa Cisonro RT 06 RW 12 Kecamatan Rancah Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Kamis (28/2) terbakar. Akibat kejadian tersebut, muatan galon air mineral di bak juga terbakar. Api diketahui pertama kali oleh Wawan ketika sedang melaju di ruas jalan nasional. Ketika melintas di Desa Madura Kecamatan Wanareja, dia melihat kepulan asap dari bawah jok sopir. Dia langsung menghentikan laju kendaraan bernopol E 8448 AM tersebut. Ketika dia sudah berhasil membuka pintu, api langsung berkobar dan membakar kabin mobil tersebut. Melihat kondisi ini, dia langsung lari dan berteriak minta tolong. Sejumlah warga mendatangi lokasi dan menghubungi aparat terkait dan diteruskan ke Pos Pemadam Kebakaran (Damkar) Majenang. Warga juga meminjam alat pemadam api yang ada di SPBU Wanareja yang jaraknya sekitar 200 meter dari lokasi kejadian. "Laporan masuk pukul tiga kurang seperempat. Kami langsung ke lokasi dan butuh waktu dua puluh menit," ujar Kepala Pos Damkar Majenang, Sartono. Petugas langsung melakukan penyemprotan meski api sudah tidak nampak lagi. Usai pemadaman, petugas memeriksa kendaraan dan meminta keterangan dari Wawan. Kuat dugaan api berasal dari aki korslet. Percikan api ini kemudian merambah ke bagian kabin yang ada di atasnya. "Api dari korsleting kabel aki," kata dia. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Namun Wawan mengalami kerugian senilai Rp 15 juta akibat hampir seluruh bagian mobil terbakar. Tingkat kerusakan diperkirakan mencapai 75 persen. Demikian juga dengan muatan berupa galon air mineral. (har/din)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: