Korban Ombak Teluk Penyu Ditemukan
Perlu Penambahan Personel Cegah Kejadian Serupa CILACAP-Reza Bagaskara (8 warga Kabupaten Wonosobo yang terseret ombak di Pantai Teluk Penyu, akhirnya ditemukan Selasa (26/6) pukul 14.10 oleh tim gabungan. Bocah yang terseret ombak saat bermain di tepi Pantai Teluk Penyu, Senin (25/6) ditemukan dalam keadaan meninggal dunia 150 meter arah tengah dari lokasi kejadian. DITEMUKAN : Reza Bagaskara yang terseret ombak di Teluk Penyu, ditemukan dalam keadaan meningga, Selasa (26/6) pukul 14.10 oleh Tim Gabungan Basarnas. ISTIMEWA "Korban selanjutnya dibawa ke RSUD Cilacap untuk pemeriksaan lebih lanjut," kata Koordinator Basarnas Cilacap, Mulwahyono kepada Radarmas. Dia menjelaskan, dalam operasi dua hari tersebut, Basarnas dibant Tim SAR Gabungan dari Polsek Cilacap Selatan, polisi air, Koramil, Lanal, TAGANA, TPKL, BPBD, dan RAPI Cilacap. Dia mengatakan, korban terseret ombak saat sedang bermain pinggir Pantai Teluk Penyu. Korban terbawa ombak ke tengah dan hilang ditelan ombak yang saat itu tingginya mencapai satu hingga satu setengah meter. "Ombak yang besar dan arus bawah yang kencang menjadi penghambat kenapa pencarian korban hingga dua hari," pungkasnya. Kepala Pelaksana Harian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cilacap, Tri Komara Sidhy mengatakan, tewasnya dua wisatawan akibat terseret ombak di Pantai Teluk Penyu, harus menjadi evaluasi semua pihak, terutama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) teknisyang mengelola Objek Wisata. "BPBD dan Basarnas sifatnya hanya membantu apabila ada kejadian yang bersifat emergency yang tergabung dalam Posko," jelasnya. BPBD menyarankan supaya kawasan pantai dibuat beberapa sektor dan diberi papan larangan berenang dan pengeras suara. Hal tersebut perlu dilakukan untuk mengingatkan kepada pengunjung untuk waspada dan hati-hati saat berwisata di kawasan pantai. Upaya pencegahan atau antisipasi, supaya tidak terjadi kejadian serupa dia menyaranakan petugas penjaga pantai dari internal pengelola obwis harus ditambah. "Terbatasnya petugas penjaga pantai menjadi salah satu faktor penyebab. Perbanyak petugas perlu dilakukan," pungkasnya. (nas/din)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: