Penyisiran Korban Pantai Sodong Dibagi Tiga Sektor
Belum Ditemukan CILACAP - Rabu (2/5), pencarian terhadap Anwar (13), warga Dusun Rawaeng Desa Doplang RT 03 RW 09 Kecamatan Adipala yang terseret ombak di Pantai Sodong, kembali dilanjutkan. Koordinator Basarnas Pos SAR Cilacap, Moelwahyono mengatakan, penyisiran dibagi menjadi tiga sektor, yaitu sekitar lokasi kejadian, sektor barat dan timur. TINGGI : Ombak tinggi di sekitar perairan Pantai Sodong menjadi kendala penyisiran hari kedua, Rabu (2/5).Istimewa Sektor timur sampai Glempang Pasir sejauh 2 kilometer dari lokasi kejadian, sektor barat sampai PLTU Bunton kurang lebih 2 kilometer dari lokasi kejadian dan terakhir di Bedahan Sodong. "Sampai operasi Rabu (2/5) dihentikan, nihil. Silanjutkan Kamis (3/5) pagi," ujar dia melalui anggotanya, Nurul Fauzan. Nurul menjelaskan, pada pencarian hari kedua kendala yang dihadapi tim Basarnas Cilacap, Polsek Adipala, Koramil Adipala, Cilacap Rescue, Serayu Rescue, Bagana Cilacap, MTA cilacap, RAPI Cilacap, SAR Sodong, keluarga korban beserta masyarakat. Gelombang tinggi yang mencaapi 2 sampai 4 meter dan arus yang berubah-ubah karena angin laut, menjadi kendala. "Sebelum kejadian korban beserta 2 temannya pamit pergi untuk bermain sudah dari Selasa (1/5) subuh dengan bersepeda," ungkap dia. Selain melakukan penyisiran melalui laut menggunakan perahu fiber, tim gabungan juga melakukan penyisiran lewat darat. Selain itu penyebarkan informasi kepada para ketua rukun nelayan juga dilakukan. "Alat yang digunakan masih dengan kendaraan double cabin Isuzu D-Max rescue carier, motor trail dan palsar air lengkap," pungkas Nurul. (yda)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: