SMP N 8 Cilacap Miliki Kantin Kejujuran

SMP N 8 Cilacap Miliki Kantin Kejujuran

CILACAP-Setelah didapuk menjadi salah satu sekolah berlabel adiwiyata, SMPN 8 Cilacap kini memiliki kantin "Firdaus" yang berbasis kejujuran. Peresmian kantin Kejujuran ditandai dengan pemotongan pita yang dilakukan langsung istri Bupati Cilacap Hj Tetty Suwarto Pamuji, Selasa (9/2). Usai pembukaan, Kepala SMP N 8 Cilacap membacakan SK Kepala Sekolah SMPN 8 Cilacap No 800/026/2016 tertanggal 1 Februari 2016, tentang pembentukan dan susunan kepengurusan kantin kejujuran "firdaus" SMPN 8 Cilacap tahun pelajaran 2015/2016. Setelah itu, dimeriahkan dengan Tari Gambyong asuhan Puji Rahayu yang dibawakan Angelica Galis Saumi dari kelas 7a, Nabila Choirunisa kelas 7a, Belinda Arum Kusuma Wardani Kelas 7b, Irma kelas 7b, Laily Insafni kelas 7c, Ratna Dwi Noerhayati kelas 8e, dan Alsa Fajar kelas 8f. Sementara jajaran panitia seperti Penanggung jawab Drs Nursalim, MPd, koordinator Rr Tri Harjatmi, SPd, MPd, ketua Siti Nuraida, SPd, Anggota Kastono, SPd, marketing dan sponsoring Enah Suhaenah, SPd, pelaksana harian Waryati, juga turut hadir. Dalam sambutannya, Kepala SMPN 8 Drs Nursalim MMPd menyampaikan, tujuan dilaksanakan kantin kejujuran, untuk mendidik siswa bertekad atau bersikap dan berperilaku jujur. "Perilaku jujur tercermin dalam kehidupan melalui kantin yang bersih, indah, serta rapih sebagai sekolah adiwiyata," ujarnya. Sementara, Hj Tetty S Pamuji yang datang disambut meriah dengan iringan "Selamat datang dan mars spendel" sekaligus disambut grup Rebana El Saman dan lagu Bangga Mbangun Desa. Tetty dalam sambutannya memberikan motivasi kepada siswa untuk tetap belajar dengan semangat, berkualitas produktif hebat, melaksanakan tata tertib sekolah, bertutur kata bersikap jujur, baik, sopan serta santun terhadap orang tua dan para guru menimba ilmu meningkatkan ilmu pelajaran disekolah menuju MEA 2016. "Secara umum diharapkan siswa dapat dikenal masyarakat menjadi generasi penerus masa depan manusia yang mempunyai integritas tinggi, berwawasan lingkungan, beriman, bertakwa, cerdas, jujur menimba ilmu, berguna, menuju sekolah adiwiyata hidup bersih sehat bahagia," terangnya. Dia berharap dalam dua  tahun kedepan, SMPN 8 Cilacap menjadi taman siswa yang menyenangkan, nyaman seperti sekolah lain yang sudah maju di era globalisasi. Tidak lupa juga, Tetty memberikan hadiah bagi siswa yang berani menyanyikan lagu Bangga Mbangun Desa, Indonesia Raya, serta ada pertanyaan seputar empat pilar program Bangga Mbangun Desa yakni kesehatan, pendidikan, ekonomi, lingkungan hidup, dan sosial.(adv/rez)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: