PPMTQ Daarussalaam Studi Banding ke Jogja

PPMTQ Daarussalaam Studi Banding ke Jogja

FOTO BARENG : Rombongan PPMTQ Daarussalaam Slinga foto bareng saat kunjungan ke Madrasah Mu'allimin Yogyakarta. ISTIMEWA PURBALINGGA - Pondok Pesantren Modern Tahfidz Quran (PPMTQ) Daarussalaam yang berlokasi di Desa Slinga Kecamatan Kaligondang, terus belajar kepada lembaga yang lebih sukses. Belum lama ini, pengurus PPMTQ Daarussalaam Slinga, Majelis Dikdasmen PCM Slinga, dan PCM Slinga didampingi Ketua Bidang Dikdasmen PDM Drs H Fauzan Anwar MMPd, bersilaturrahmi ke Madrasah Mu'allimin dan Mu'allimat Yogyakarta. Menurut ketua rombongan yang juga Ketua PCM Slinga H Rochim SPd, pengelolaan pendidikan harus selalu mengikuti perkembangan zaman. Kalau tidak pernah ada pembaharuan, maka akan ditinggalkan. "Karena itu, PCM Slinga selalu memberi motivasi untuk selalu mengikuti perubahan-perubahan yang terjadi dan tidak boleh ketinggalan," tuturnya. Direktur Madrasah Mu'allimin Yogyakarta H Aly Aulia Lc MHum menyampaikan ucapan selamat datang dan menyampaikan secara singkat profil Madrasah Mu'allimin, dengan diawali penayangan video profil. Sambutan atas nama rombongan PPMTQ Daarussalaam Slinga diwakili oleh H Fauzan Anwar. Dia mengharapkan, Madrasah Mu'allimin dapat menjadi pendamping atau mentornya PPMTQ Daarussalaam Slinga. Selain itu juga kalau diperkenankan, pihaknya meminta ustad DPK (diperbantukan) di PPMTQ Daarussalaam Slinga. Setelah bertatap muka dengan direksi Madrasah Mu'allimin, dilanjutkan dengan direksi Madrasah Mu'allimat. Silaturahmi diakhiri dengan diskusi yang sangat dinamis. (bdg)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: