Tuntun Motor, Tersangka Curanmor Dibekuk

Tuntun Motor,  Tersangka Curanmor Dibekuk

DITANGKAP : Tersangka pelaku curanmor (tiga dari kiri) diamankan petugas Polsek Mrebet setelah kedapatan melakukan pencurian. ISTIMEWA PURBALINGGA - Nekad juga nyali Suwarto (41), warga Desa Kuta, Kecamatan Banjarnegara, Kabupaten Banjarnegara, di Desa Onje, Kecamatan Mrebet. Tersangka curanmor ini nekad menuntun sepeda motor curiannya yang tidak bisa dihidupkan Ranu (22/8) malam kemarin. Aksi tersangka menuntun sepeda motor ini kepergok Kanit Bimas Polsek Mrebet Aiptu Ismaun tengah berpatroli di Desa Onje. Dari jarak sekitar 40 meter, dia melihat tersangka sedang mendorong sepeda motor merek Suzuki Smash dengan nomor Polisi R 6393 RC. Tersangka diketahui membelokkan sepeda motor ke kebun. Saat ditanya mengaku kehabisan bensin, Kecurigaan Aiptu Ismaun bertambah ketika mendekat dan mendapati tersangka mengotak atik kabel yang ada di mesin motor tersebut. Kontan saja Aiptu Ismaun langsung mendekati hendak mengamankan tersangka. Namun tersangka yang badannya bertato ini melakukan perlawanan. Di tengah berduel tersebut, Aiptu Ismaun berteriak memanggil warga. Kontan saja, tersangka kemudian dikeroyok dan diamankan beramai ramai. Beruntung korban berhasil diamankan ke kantor polisi kendati wajahnya babak belur. Dari pengembangan pemeriksaan tersangka akhirnya diketahui sepeda motor tersebut milik Faturakhman (17), warga Desa Limbasari Kecamatan Bobotsari. Sore itu, dia meninggalkan sepeda motornya di tepi sungai karena dia hendak buang air. Dia terkejut ketika kembali ke tepi jalan, ternyata sepeda motornya sudah tak ada. “Pelaku saat ini diamankan di Mapolsek Mrebet. Dia dijerat dengan ancaman Pasal pencurian dan pemberatan,” imbuhnya. (tya/sus)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: