Pembangunan GOR Indoor Ditunda

Pembangunan GOR Indoor Ditunda

STADION : Kompleks Stadion Goentoer Darjono belum memiliki fasilitas GOR Indoor. ADITYA/RADARMAS PURBALINGGA - DPRD Kabupaten Pubalingga meminta Pemkab Purbalingga untuk tetap merealisasikan pembangunan gedung olahraga (GOR) Indoor, tahun depan. Pembangunan GOR indoor pada APBD Perubahan 2018 ditunda karena keterbatasan dana. Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Purbalingga HR Bambang Irawan mengatakan, gedung indoor dibutuhkan pelaku olahraga di Kabupaten Purbalingga. Saat ini, Kabupaten Purbalingga belum memiliki GOR indoor yang representatif. "Pembangunan GOR indoor akan membawa banyak keuntungan baik dari segi prestasi olahraga maupun ekonomis," katanya, kemarin. (tya/sus)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: