KanKemenag Banyumas Raih 11 Prestasi Selama 2021

KanKemenag Banyumas Raih 11 Prestasi Selama 2021

PRESTASI: Penyerahan cinderamata HAB Kemenag ke-76 pada Bupati Banyumas oleh KaKanKemenag Banyumas, Drs H Akhsin Aedi Fanani MAg, Senin (3/1). (Yudha Iman Primadi/Radarmas) PURWOKERTO - Rangkaian seremoni Hari Amal Bakti (HAB) Kemenag Ke-76 mencapai puncaknya dengan digelarnya upacara HAB di MAN 1 Banyumas pada Senin (3/1) di MAN 1 Banyumas dengan dipimpin Inspektur upacara Bupati Banyumas, Ir H Achmad Husein dan dihadiri perwakilan DPRD Banyumas beserta unsur Forkompinda, Ketua PGRI Banyumas sampai Ketua MUI Banyumas. Dalam laporannya, KaKanKemenag Banyumas Drs H Akhsin Aedi Fanani MAg mengungkapkan selama 2021 dengan tagline "Sibawor MAEN" atau Sistem Informasi Banyumas Woro-Woro Modern, Akuntabel, Eling lan Nyayomi, KanKemenag Banyumas mampu menorehkan 11 prestasi tingkat kabupaten hingga nasional. https://radarbanyumas.co.id/hab-ke-76-kakanwil-kemenag-jateng-ziarah-ke-makam-kh-abu-dardiri-di-pekih/ "Perlu kami sampaikan pada Bupati dan tamu undangan untuk sosial keagamaan, alhamdulillah menyambut HAB ke-76 akhir Desember 2021 dan awal Januari 2022 kami akan tasarufkan dana UPZ KanKemenag Banyumas Rp 315 juta untuk warga Banyumas sesuai 8 asnaf ketentuan ajaran Agama Islam," pungkasnya. (yda/rdr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: