Kolam Desa Disewakan Pasca Serah Terima di Buniayu, Dikonsep Resto dan Pemancingan
SEWA: Penebaran ikan air tawar di kolam.
TAMBAK - Pemerintah Desa Buniayu Kecamatan Tambak segera membuka lelang kolam desa. Setelah pekerjaan diserahkanterimakan dari pelaksana ke kepala desa.
Sekretaris Desa Buniayu Agus Supriyadi mengatakan kolam desa diperuntukkan sebagai pemancingan dan resto. Konsep yang ditawarkan sebagai wisata.
"Pertimbangan sumber daya manusia, jadi sementara waktu kolam pemancingan disewakan dulu dari pada dikelola BUMDes. Trukah," jelas Agus, Jum'at (29/10).
Namun, pemerintah desa membatasi calon penyewa. Lelang sewa tahunan kolam pemancingan dan resto hanya diikuti oleh warga setempat. Sedangkan warga luar desa tidak diberi kesempatan untuk menjadi peserta lelang.
https://radarbanyumas.co.id/diberi-hibah-modal-ikan-air-tawar-di-sumpiuh-warga-menolak-takut-gagal-dan-disuruh-mengembalikan/
https://radarbanyumas.co.id/cara-unik-bumdes-selanegara-sumpiuh-datangkan-profit-cuma-disini-pocong-tak-punya-harga-diri/
Bagi warga Desa Buniayu yang berminat usaha dalam bidang destinasi wisata berupa kolam pemancingan dan resto. Akan tetapi, tidak memiliki lahan dan modal. Maka dapat melakukan sewa.
Pemancingan dan resto aset Desa Buniayu memiliki dua kolam. Fasilitas juga lengkap.
"Kalau sudah jalan, tahun berikutnya kolam aset desa bisa diambil alih oleh BUMDes," tandas Agus. (fij)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

