Antisipasi, BPBD Banyumas Siapkan Satu Perahu SAR Untuk Patroli Transportasi Sungai

Antisipasi, BPBD Banyumas Siapkan Satu Perahu SAR Untuk Patroli Transportasi Sungai

BANYUMAS - Untuk menghindari hal yang tidak diinginkan terjadi, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Banyumas siapkan satu perahu SAR untuk patroli dan pengawasan transportasi sungai di koridor halte sungai Papringan dan halte sungai Tambaknegara. Titik Puji Astuti, Kepala Pelaksana BPBD Banyumas hal itu dilakukan karena resiko yang tinggi. "Karenakan resikonya tinggi, nanti apabila ada perahu berapa yang jalan itu didampingi dari SAR," katanya kepada Radarbanyumas.co.id, Selasa (5/10). https://radarbanyumas.co.id/halte-sungai-serayu-mulai-beroperasi-di-tambaknegara-kadinhub-jika-situasi-cuaca-buruk-disarankan-tidak-operasional/ Personil SAR berasal dari pengelola, Ia melanjutkan, untuk para personil tersebut akan dilatih. "Jadi mereka nanti keliling, dan tenaganya sendiri dari Desa, dan kita akan latih," tambahnya. Perahu SAR yang disiapkanpun, menurutnya, hanya pinjaman dan akan diambil manakala dibutuhkan untuk penanganan kebencanaan. "Tetapi sewaktu-waktu ada bencana kita ambil, perahu satu dari BPBD kita pinjamin," pungkasnya. (win)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: