Job Fair Banjarnegara 2024 Dibuka, Sediakan 1.059 Lowongan untuk Beragam Profesi

Job Fair Banjarnegara 2024 Dibuka, Sediakan 1.059 Lowongan untuk Beragam Profesi

Suasana para pelamar pekerjaan di Job Fair Banjarnegara 2024 yang dibuka di Pendapa Dipayudha Adigraha. -PUJUD/RADARMAS-

BANJARNEGARA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Dalam rangka menekan angka pengangguran dan membantu masyarakat BANJARNEGARA mendapatkan pekerjaan, Pemerintah Kabupaten BANJARNEGARA melalui Dinas Tenaga Kerja, Penanaman Modal, dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (Disnaker PMPTSP) menggelar Job Fair bertema “Ora Ngodhe Ora Oke” di Pendapa Dipayudha Adigrah.

Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, dimulai 6 November - 7 November 2024, menyasar 1.059 lowongan kerja yang tersedia untuk masyarakat Banjarnegara dan sekitarnya.

Posisi yang dibuka beragam, mulai dari tenaga back office, petugas lapangan, kasir, pramuniaga, staf IT, baby sitter, hingga housekeeping.

“Job fair ini bertujuan untuk menjembatani pencari kerja agar dapat menemukan pekerjaan yang sesuai dengan minat dan keterampilannya, sekaligus membantu perusahaan mencari tenaga kerja yang berkualitas sesuai kebutuhan mereka,” ujar Kepala Disnaker PMPTSP Banjarnegara, Abdul Suhendi, Kamis (7/11/2024).

BACA JUGA:Banjarnegara Raih Juara Umum Cabang Atletik di Popda Jateng 2024

BACA JUGA:5.480 Lowongan Kerja Dibuka untuk Kurangi Pengangguran di Banjarnegara

Menurut Abdul Suhendi, terdapat 24 perusahaan, dua Bursa Kerja Khusus (BKK), dan dua Perusahaan Penempatan Pekerja Migran Indonesia (P3MI) yang turut serta dalam job fair ini.

“Kami harap dengan adanya kegiatan ini, proses rekrutmen dan penempatan kerja menjadi lebih efektif dan efisien bagi kedua belah pihak,” tambahnya.

Sekretaris Daerah Banjarnegara, Indarto menegaskan, Job Fair merupakan bentuk perhatian pemerintah dalam mengatasi persoalan ketenagakerjaan, terutama mengurangi angka pengangguran di Banjarnegara.

“Sampai akhir 2023, data dari BPS mencatat bahwa dari total angkatan kerja 583.820 orang, sebanyak 36.549 orang atau sekitar 6,26 persen masih belum memiliki pekerjaan tetap. Angka ini lebih tinggi dari rata-rata pengangguran terbuka di Provinsi Jawa Tengah yang mencapai 5,13 persen,” ungkap Indarto.

BACA JUGA:23.000 Pengangguran Banjarnegara Tunggu Pekerjaan

BACA JUGA:Job Fair Dinsosnakertrans Banjarnegara Diburu Ribuan Pelamar

Dengan adanya job fair, Indarto berharap generasi muda Banjarnegara lebih aktif menggali potensi diri dan beradaptasi dengan perkembangan zaman agar dapat memenuhi kualifikasi yang dibutuhkan oleh perusahaan.

“Saat ini, pencari kerja sering kali terlalu selektif dalam memilih profesi dan perusahaan, yang turut menjadi penyebab tingginya pengangguran. Karena itu, kami mengajak para pencari kerja untuk lebih fleksibel dalam menentukan pilihan dan mempersiapkan diri secara kompetitif,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: