Masyarakat Dinilai Kurang Disiplin, Bupati: Kita Akan Door to Door Ke Desa

Masyarakat Dinilai Kurang Disiplin, Bupati: Kita Akan Door to Door Ke Desa

Achmad Husein, Bupati Banyumas PURWOKERTO - Melonjaknya angka kasus positif covid 19, dengan adanya penyebaran pada transmisi lokal membuat Achmad Husein, Bupati Banyumas akan megedukasi masyarakat secara door to door. Rencana tersebut akan mulai digelar pada Kamis (3/12) besok, dengan menerjungkan seluruh ASN dilingkungan OPD Banyumas. "Rencana mulai Kamis besok, seluruh ASN di lingkungan OPD Banyumas yang sehat akan turun ke desa-desa untuk sosialisasi door to door," katanya, Senin (30/12). Kemudian untuk kegiatan sosialisasi door to door tersebut, masing-masing OPD memiliki tanggung jawab satu desa. https://radarbanyumas.co.id/bed-pasien-covid-penuh-bupati-hajatan-jangan-dulu-pariwisata-jangan-dulu-kita-prihatin/ https://radarbanyumas.co.id/covid-19-di-banyumas-tak-terkendali-diduga-karena-transmisi-lokal/ "Satu OPD satu desa, dan kalau perlu setiap kantor nanti kita tutup," lanjutnya. Selanjutnya, Husein juga menjelaskan, masyarakat masih kurang disiplin dalam melaksanakan protokol kesehatan (Prokes). Sehingga edukasi kepada masyarakat terkait protokol kesehatan covid 19 harus segera ditingkatkan. (win)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: