Motor Tabrak Pejalan Kaki

Motor Tabrak Pejalan Kaki

TKP : Polisi menunjukkan lokasi pejalan kaki yang tertabrak motor.istimewa BANYUMAS-Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Wangon-Ajibarang, Desa Windunegara, Kecamatan wangon, Minggu (5/5). Diduga hendak berbelok ke kanan, pemotor justru menabrak pejalan kaki di bahu jalan. Akibatnya, pejalan kaki mengalami luka parah begitupun dengan pemotor. Informasi yang dihimpun Radarmas, kecelakaan terjadi sekitar pukul 13.10. Saksi Arief Ansori (30) warga setempat mengatakan, kecelakaan berawal saat pemotor Suparjo Jasum (60) warga Desa Klapagading, wangon yang mengendarai sepeda motor Supra berpelat nomor R 2256 PE melaju dari selatan. Sampai di lokasi, dia bermaksud hendak berbelok ke kanan. Namun sepeda motornya justru nyelenong ke bahu jalan. Di saat bersamaan, Ratna Astuti (35) warga Desa Windunegara, tengah berjalan di bahu jalan tersebut. akrena jarak sudah dekat, keduanya tak dapat saling menghindar. Akibat tabrakan ini, Suparjo mengalami luka parah di kepalanya, sedangkan Ratna mengalami patah tulang. Keduanya dilarikan ke RSUD Ajibarang untuk mendapat perawatan. Kaposlantas Wangon Aiptu Pamuji yang melakukan penyelidikan di lokasi mengatakan, kecelakaan diduga terjadi lantaran pemotor kurang hati-hati. "Kecelakaan diduga pemotor kurang hati-hati saat hendak berbelok ke kanan," pungkasnya. (ali)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: