Kebumen Kabupaten Ketiga Calhaj Terbanyak se-Jateng

Pelaksanaan manasik haji perdana tahun 2025 diikuti oleh 1392 calon jama'ah Haji, Rabu (9/4).--
KEBUMEN- Kabupaten Kebumen menduduki peringkat ketiga Calon Jama'ah Haji terbanyak se Jawa Tengah tahun 2025, di bawah Demak dan Kota Semarang.
Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kebumen H Sukarno usai membuka manasik haji perdana yang diikuti oleh 1392 calon jama'ah Haji, Rabu (9/4).
Ribuan jama'ah asal Kebumen itu nantinya akan terbagi menjadi empat kloter yang rencananya akan diberangkatkan pada 30 Mei sampai 31 Mei 2025.
Menurut data dari Kantor Kementerian Agama, Kabupaten Kebumen mendapatkan kuota hingga 1580 calon jama'ah. Namun yang sudah melunasi biaya perjalanan Haji hingga kini, baru berjumlah 1392 calon jama'ah haji.
BACA JUGA:Hari Pertama Pemutihan, Pembayaran Pajak Kendaraab Bermotor di Kebumen Melonjak Hingga 250 Persen
BACA JUGA:Bawaslu Kembalikan Kembalikan Silpa Pilkada 2024 Senilai Rp 829 JutaKepada Pemkab Kebumen
"Jumlah tersebut kemungkinan masih akan terus bertambah, mengingat kuota calon jama'ah Haji yang belum terpenuhi semua," tuturnya.
Sedangkan untuk antrian Haji di Kebumen hingga tahun 2025 mencapai 35 tahun. Dengan jumlah jama'ah yang telah mendaftar mencapai 35 ribu calon jama'ah Haji.
Pemerintah Kabupaten Kebumen untuk musim Haji tahun ini akan membantu menyiapkan transportasi dan akomodasi untuk pemberangkatan para calon jama'ah Haji, sebelum diberangkatkan ke tanah Suci.
"Penutupan akan dilaksanakan pada 17 April. Nah nanti dari 1580 itu apakah terpenuhi semua atau tidak," paparnya.
Wakil Bupati Kebumen Zaeni Miftah menyampaikan pemerintah daerah komitmen membantu jama'ah Haji. Pihaknya juga berharap jama'ah Haji mendoakan Kabupaten Kebumen agar senantiasa baik.
"Saya yakin doa di tempat-tempat mustajab itu sangat baik. Untuk itu doakanlah para pemimpin pemimpin kita dan daerah kita. Dari pemkab membantu transportasi dan akomodasi pemberangkatan jama'ah haji," ucapnya. (mam)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: