Kegiatan PKK Banyumas Dievaluasi
PURWOKERTO - Tim Penggerak PKK (TP PKK) Kabupaten Banyumas mendapat evaluasi dan pembinaan dari TP PKK Provinsi Jawa Tengah, Rabu (7/12) di Sektretariat PKK Banyumas. Evaluasi yang dilakukan didasarkan pada pelaksanaan 10 Program Pokok PKK di Kabupaten Banyumas. Tim evaluasi yang dipimpin oleh Ketua Pokja II Prof Dwi Sunarti, dimaksudkan untuk melakukan penilaian untuk penghargaan dalam pelaksanaan program PKK selama setahun ini. Dalam evaluasi yang dilakukan, tim melakukan wawancara kepada seluruh pengurus TP PKK Kabupaten Banyumas, mulai dari Ketua, Wakil Ketua, Sekretaris, Bendahara, serta para Ketua Pokja I, II, III dan IV. Ketua Tim, Prof Dwi Sunarti mengaku sangat mengapresiasi TP PKK Kabupaten Banyumas. Evaluasi yang dilakukan di Banyumas ini, menurutnya sebagai upaya untuk mengetahui sejauh mana 10 program pokok PKK, termasuk administrasi PKK selama satu tahun belakangan. "Harapannya PKK benar-benar menjaga kebersamaan dengan SKPD. Lalu peran PKK juga diharapkan semakin baik untuk kepentingan masyarakat Banyumas, terutama untuk membantu menurunkan angka kematian ibu dan bayi dan meningkatkan kesejahteraan keluarga," katanya. Dalam penyampaiannya, PKK Banyumas dipastikan menjadi juara dalam proses penilaian ini. Pasalnya, PKK Banyumas masuk dalam 6 besar setelah melalui proses penilaian administrasi. "Ini adalah penilaian akhir. Lalu dari 6 besar nanti akan dipilih juara 1 sampai 3 dan harapan 1 sampai 3, jadi Banyumas dipastikan tetap akan juara," ujarnya. Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Banyumas, Erna Husein menyampaikan, kegiatan yang dilakukan TP PKK Banyumas sejauh ini selalu mendukung program pemerintah, khususnya dalam rangka membantu meningkatkan kesejahteraan keluarga dan masyarakat di Banyumas. Dijelaskan, untuk beberapa kegiatan yang dilakukan juga didasarkan pokja masing-masing seperti Pokja I yang melaksanakan ceramah kerohanian antar organisasi wanita, simulasi PAAR dan KDRT, cerdas cermat Kadarkum, hingga dialog interaktif tentang ODHA. "Kegiatan juga dilakukan oleh Pokja lain seperti, bimbingan teknis administrasi Pokja, bimbingan teknis pengelolaan UP2K dan pelatihan keterampilan. Lalu sebelumnya juga sudah dilakukan pameran produk kerajinan dari Ibu PKK dan binaanya,” ujarnya.(bay/bdg)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: