Waspada! Penipuan Dompet Digital di Bulan Suci Meningkat, Kenali Modusnya

Waspada! Penipuan Dompet Digital di Bulan Suci Meningkat, Kenali Modusnya--
RADARBANYUMAS.CO.ID - Ramadan adalah bulan yang penuh berkah dan selalu dinanti oleh umat Muslim. Namun, di balik kesakralan bulan suci ini, muncul ancaman yang semakin mengkhawatirkan, yaitu penipuan dompet digital di bulan suci.
Para penipu memanfaatkan momen ini untuk menjalankan berbagai modus kejahatan yang menargetkan pengguna dompet digital yang sedang aktif bertransaksi untuk keperluan Ramadan dan Lebaran.
Maraknya aktivitas belanja online, transaksi donasi, hingga pembelian tiket mudik menjadi celah bagi penipu untuk beraksi.
Banyak orang yang kurang waspada terhadap modus baru yang semakin canggih dan mengatasnamakan lembaga resmi. Akibatnya, banyak korban yang kehilangan saldo dompet digital atau bahkan data pribadinya dicuri untuk kepentingan kriminal.
BACA JUGA:Dompet Digital Aman? Kenali Modus Penipuan dan Cara Menghindarinya
BACA JUGA:Mengenal Keamanan Dompet Digital Blockchain yang Menjaga Transaksi Anda Tetap Aman
Lalu, apa saja modus penipuan dompet digital di bulan suci yang sering terjadi? Yuk, kenali agar kamu bisa lebih waspada!
1. Modus Voucher Belanja Online
Salah satu modus penipuan dompet digital di bulan suci yang sering terjadi adalah pemberian voucher belanja online palsu. Biasanya, korban menerima pesan berisi link yang menjanjikan diskon belanja Ramadan atau Lebaran yang menggiurkan.
Jika link tersebut diklik, korban akan diarahkan ke halaman palsu yang meminta data pribadi seperti nomor telepon dan akses ke dompet digital. Tanpa disadari, informasi yang diberikan dapat digunakan oleh penipu untuk menguras saldo dompet digital korban.
2. Modus Pinjaman Online Palsu
Penipu juga sering memanfaatkan kebutuhan finansial masyarakat dengan menawarkan pinjaman online palsu. Modus ini dilakukan melalui pesan SMS atau aplikasi chatting yang mengatasnamakan perusahaan fintech terpercaya.
BACA JUGA:Mau Bisnis Lancar? Gunakan Dompet Digital untuk Pedagang dan Nikmati Keuntungannya!
BACA JUGA:Kenali Dompet Digital Sakuku, Solusi Praktis untuk Cashless Society
Mereka menjanjikan pencairan dana cepat tanpa syarat, tetapi meminta korban mengisi data pribadi seperti nomor KTP, rekening bank, dan kode OTP. Jika informasi ini diberikan, akun dompet digital korban bisa disalahgunakan atau bahkan diretas.
3. Modus Menang Undian atau Hadiah THR
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: