Pergi 10 Hari, Pelajar Lumbir Kembali ke Rumah

Pergi 10 Hari, Pelajar Lumbir Kembali ke Rumah

LUMBIR-Setelah dilakukan pencarian hampir 10 hari, Indah Novelasari pelajar kelas 7 di SMPN 2 Lumbir akhirnya ditemukan di rumah kenalan perempuan bernama Fera Wasis Purnomo di Desa Tipar Kecamatan Rawalo pada Senin (29/11). Polsek Lumbir datang ke rumah pelajar tersebut untuk mengetahui kondisi Indah sembari memberi bimbingan pada Selasa (29/11) di Desa Canduk. Kapolsek Lumbir AKP Soeprihartono melalui Kanit Binmas Aiptu Warsito mengatakan, Indah diketahui meninggalkan rumah karena mengalami masalah kesehatan. Sehingga, pada Jumat (18/11), dia pamit pergi ke Wangon dan tak kunjung pulang ke rumah hingga Minggu (28/11). "Kami datang ke rumah pelajar tersebut untuk memberikan bimbingan dan penyuluhan supaya hal serupa tidak terulang kembali. Saya juga meminta keluarga untuk mengawasi supaya Indah tidak kabur lagi,"jelas Warsito, Rabu (31/11). Dari keterangan yang bersangkutan, lanjut Warsito, pelajar kelas 7 tersebut pergi dari rumah menuju Taman Gelora Dewa Wangon. Kemudian menginap di rumah temannya dan pada Sabtu malam. Dia sempat ditanya oleh perangkat desa Wangon. Saat itu, Indah mengaku sebagai anak dari Jakarta. "Sejak saat ini, Indah pergi ke Tipar Rawalo sampai akhirnya ditemukan. Penemuan ini berkat salah seorang guru yang melihat ciri-ciri pelajar yang diberitakan di koran. Akhirnya melaporkan ke pihak keluarga melalui Polsek,"jelasnya. Diketahui sebelumnya, Indah Novelasari pelajar kelas 7 di SMPN 2 Lumbir meninggalkan rumah sejak Jumat (18/11). Muspika Lumbir yang dipimpin Kapolsek AKP Soeprihartono melalui Kanit Binmas Aiptu Warsito melakukan koordinasi dengan pihak keluarga, sekolah dan Pemdes pada Kamis (24/11). Aiptu Warsito mengatakan, diketahui pada Jumat (18/11) malam dengan menggunakan kerudung hijau, Indah meninggalkan rumah pamit bermain di Alun-alun Wangon. Pada Sabtu (19/11) malam, perangkat desa Wangon mengamankan gadis dengan ciri-ciri tersebut namun saat itu belum ada informasi terkait kepergian Indah. (gus)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: