Lawan Penjambret, Warga Kedungrandu Mengalami Luka
PURWOKERTO-Nasib apes nyaris dialami Cindy Maulfhi (18). Gadis warga Desa Kedungrandu Kecamatan Patikraja ini, menjadi sasaran penjambret yang mengincar tasnya. Beruntung tasnya tak berhasil diambil kawanan penjambret setelah dia berusaha mempertahankan tasnya. Meski begitu, tangannya terluka setelah terjadi tarik menarik dengan penjambret. Kepada Radarmas, Cindy mengatakan, peristiwa terjadi Senin (7/11) dini hari. Sekitar pukul 03.00, dia membonceng temannya melewati Jalan Dr angka, Kecamatan Purwokerto Timur. Sampai di jembatan, dia dipepet dua lelaki yang berboncengan. "Saya baru pulang ada acara ulang tahun teman. Tiba-tiba waktu di lokasi ada yang mepet dari sebelah kiri dan merebut tas yang saya tenteng di tangan kiri," ungkapnya. Saat itu, dia langsung berteriak meeminta tolong. Namun teriakannya tak membuat penjambret melepaskan tasnya. "Yang njambret yang bonceng. Yang saya lihat, dia juga seperti bawa pisau. Saya teriak lalu pelaku merobek tas saya. Tapi dia langsung kabur," ujarnya. Menurutnya, para pelaku saat itu menggunakan sepeda motor Yamaha Vixion. Dari informasi yang didapatnya, pelaku yang diduga sama pernah menjambret temannya. "Pakai Vixion warna merah putih. Setelah berusaha menjambret tas saya dia melaju kencang ke arah barat dan ke arah alun-alun," ujarnya. Meski begitu, dia belum melaporkan kasus ini ke polisi lantaran tidak adanya barang yang hilang usai percobaan penjambretan tersebut. "Saya cuma berharap polisi agar mencari pelakunya, takutnya orang lain yang menjadi korban," imbuhnya. (ali)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: