Sambut Ramadan, Desa Kedungpuji Kebumen Hias Ratusan Lampion

Sambut Ramadan, Desa Kedungpuji Kebumen Hias Ratusan Lampion

sambut Ramadan, Warga Desa Kedungpuji menghiasi jalan dengan 600 lampion hasil karya ibu-ibu rumah tangga.--

KEBUMEN, RADARBANYUMAS.CO.ID - Berbagai cara dilakukan warga Kebumen untuk menyambut datangnya Bulan Suci Ramadan 1446 Hijriyah. Salah satunya terlihat di Desa Kedungpuji, Gombong, yang memancarkan semangat kebersamaan dengan menghias desanya.

Antusiasme warga desa sangat terasa dengan dihiasinya jalan menuju Masjid Nurul Falaah. Sepanjang jalan, pernak-pernik menarik dan lampion berwarna-warni menghiasi sepanjang jalan.

Warga Desa Kedungpuji berkolaborasi menghiasi jalan dengan 600 lampion hasil karya ibu-ibu rumah tangga setempat. Lampion-lampion itu dibuat dengan bahan sederhana, seperti botol bekas air mineral dan lakban warna-warni, yang disulap menjadi hiasan memukau.

Tak hanya lampion, gapura megah juga dibangun sebagai penyambut jamaah yang hendak menunaikan ibadah di masjid.

BACA JUGA:Warga Kebumen Kembali Keluhkan Jalan Rusak

BACA JUGA:Komisi B DPRD Kebumen Dorong Revitalisasi Stadion Chandradimuka di APBD Perubahan

Ketua Takmir Masjid Jami' Nurul Falaah Desa Kedungpuji Bambang Purwanto SAg menjelaskan inisiatif tersebut lebih dari sekadar dekorasi.

“Pemasangan lampion ini bukan hanya hiasan, tapi juga simbol kebersamaan dan kekompakan warga dalam menyambut ramadan. Proses pembuatan lampion yang melibatkan ibu-ibu jamaah masjid juga mempererat tali silaturahmi antar warga,” ujarnya, baru-baru ini.

Setiap RT di wilayah tersebut mengumpulkan 50 botol bekas air mineral yang dilakban untuk membuat lampion. Dengan kontribusi dari 12 RT, total lampion yang terpasang mencapai 600 buah.

Ini menghiasi jalan menuju masjid sepanjang 1 kilometer. Kegiatan ini sudah menjadi tradisi tahunan yang mempererat kebersamaan dan semangat gotong royong warga.

BACA JUGA:Warga Jatiluhur, Gugur Gunung Sambut Ramadan

BACA JUGA:Kapolres Kebumen Himbau Ramadan Bebas Petasan

Bambang menambahkan bahwa kegiatan tersebut bukan hanya soal perayaan, namun juga mencerminkan semangat kebersamaan dalam menyambut bulan penuh berkah.

“Program ini adalah bentuk partisipasi seluruh jamaah yang dilaksanakan dengan niat ikhlas, untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT,” ujarnya.

Selain pemasangan lampion, berbagai kegiatan telah dipersiapkan oleh pihak takmir masjid untuk menyambut ramadan. Ini diantaranya kerja bakti, pawai ta'aruf, kuliah tarawih, pasar sore Ramadan, tadarus Al-Quran setiap malam, serta program lainnya seperti gerakan infaq ramadan.

Selain itu telah direncanakan pula, kajian, buka bersama Remaja Islam Masjid (Risma), mabit, seminar remaja, dongeng islami di panggung ceria, pengajian peringatan Nuzulul Quran, i'tikaf 10 hari terakhir Ramadan, serta optimalisasi gerakan Nurul Falaah bersedekah melalui wakaf tanah masjid, zakat fitrah, takbir keliling, dan kerja bakti pasca ramadan. (mam)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: