Saatnya Menikmati Kelezatan Sajian Kuliner Mamam, Makanan Enak Jaman Now  

Saatnya Menikmati Kelezatan Sajian Kuliner Mamam, Makanan Enak Jaman Now  

Mamam makanan enak jaman now.-DENI ARIFIANTO/RADARMAS-

PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID - Berawal dari produk pop chick, kuliner yang memiliki brand Mamam ini eksis hingga sekarang.

Pop chick merujuk pada ayam goreng tepung yang dipotong kecil-kecil dan dibalur dengan adonan tepung. Pop chick dibuat dari dada ayam tanpa tulang dan tanpa kulit. Dada dipotong kecil-kecil dimarinasi dengan susu, telur dan bumbu, dan dibiarkan semalaman agar bumbu meresap. Siap deh untuk digoreng. 

Eksis sejak tahun 2021, Yulina Pamurwi Putri, owner Mamam mengelola usaha kuliner ini bersama suaminya Tofan dari Perumahan Purwokencana 1 Blok 7 No 4 A.

Lebih lanjut Lina memaparkan, kelebihan ayam bagian dada tanpa kulit. Selain minim lemak, dada juga gurih dan renyah jika sudah digoreng. Dengan menyajikan makanan minim lemak, Lina berharap makanan akan lebih sehat.

BACA JUGA:Kios Pusat Jajanan Kuliner dan Cinderamata di Jalan Bung Karno Belum Rapi

BACA JUGA:Lemprakan Lik Surip, Kuliner Malam Murah yang Legendaris di Tengah Kota Purwokerto

Pop chick semakin lezat dengan tambahan empat saus yang bisa dipilih antara lain bolognese, keju, salted egg dan mentai.

Segmen pop chick menyasar ke anak sekolah, konsumen rumahan dan karyawan kantor. Pop chick dibandrol mulai harga Rp 18 ribu. 

Sejalan dengan perkembangan kuliner yang selalu berubah dari waktu ke waktu, Lina selalu mengikuti trend yang ada. Salah satunya adalah coklat Dubai. Coklat khas Dubai kini sedang menjadi trend. Yang spesial dari coklat dubai buatan Mamam adalah isiannya menggunakan kunafa dan kacang pistachio.

“Enaknya gak kaleng-kaleng” promo Lina.

Rasanya yang sweet, melted, crunchy, dan yummy dijamin bisa jadi mood booster yang oke buat kamu yang lagi bete. 

Pistachio adalah kacang yang umumnya tumbuh di daerah Mediterania dan Timur Tengah. Kacang berbody besar ini memiliki rasa yang enak, gurih dan memiliki harga yang lumayan mahal.

Namun, produk coklat berukuran 16 x 8 x 2 cm dengan berat 280 gram dan memiliki varian dark serta milk ini memiliki harga yang relatif terjangkau. Harga coklat Dubai Mamam tidak menguras kantong, hanya Rp 75 ribu.

Sementara produk lain yang sejenis harganya bisa mencapai Rp 200 ribu hingga Rp 400 ribu. Jadi ngapain jauh-jauh ke Dubai, coklat buatan Mamam juga bisa membuat kamu terbuai. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: