Makin Dikenal, Watu Meja Minim Penerangan

Makin Dikenal, Watu Meja Minim Penerangan

BANYUMAS-Bukit Watu Meja yang terletak di Desa Tumiyang Kecamatan Kebasen, kian tersohor seiring tren wisata alam yang berkembang di kalangan masyarakat. Sayangnya, akses jalan menuju lokasi tersebut masih minim pemerangan. Sebab masih dikelola secara tradisional. Meski penerangan masih terbatas, pengunjung tetap ramai memadati lokawisata tersebut untuk menikmati panorama alam dari atas bukit. Sungai Serayu nampak jelas dari puncak bukit itu. Wakil Paguyuban Bukit Watu Meja, Datam mengatakan, dalam sehari datang ratusan pengunjung. Bahkan ketika hari Sabtu atau Minggu, bisa ada ribuan wisatawan memadati tempat tersebut secara bergantian. "Di sini memang masih minim penerangan. Tapi tetap saja banyak pengunjung yang pulang dari bukit malam hari. Ada juga yang datang ke bukit menjelang pagi hari. Sunset dan sunrise jadi favorit mereka," jelasnya. Menurut dia,  ketika para wisatawan belum turun setelah adzan maghrib, pemuda desa akan menyusul. Sebab dikhawatirkan akan masuk jalur yang salah. "Gelap, kami takut salah jalur,"ungkapnya. Dia berharap, suatu saat bisa menaikkan kabel ke atas sebagai penerangan jalan menuju ke watu meja. Namun menurut dia, ketika akan menaikkan kabel ke atas perlu perencanaan yang matang. Sebab, akses menuju lokasi itu melewati tanah milik warga. Biaya juga harus dipertimbangkan. Apalagi tak ada patokan harga tiket menuju lokasi. "Tak ada tiket masuk, seikhlasnya saja. Kedepan kami ingin ada penerangan, Meski tidak sampai paling atas," imbuhnya. (Wah)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: