Jadi Motor Matic Premium , Inilah Keistimewaan Motor Matic Honda PCX 160

Jadi Motor Matic Premium , Inilah Keistimewaan Motor Matic Honda PCX 160

Temukan ragam motor matic di bawah Rp 40 jutaan dengan kapasitas bagasi luas dan fitur canggih, ideal untuk berbagai kebutuhan berkendara Anda.-Pinterest -

RADARBANYUMAS.CO.ID - Beberapa bulan lalu PT Astra Honda Motor (AHM) memperkenalkan pilihan warna terbaru motor matic premium mereka, yaitu motor matic Honda PCX 160.

Dengan memadukan desain bodi yang mewah dengan variasi warna terkini, model motor matic berukuran besar ini semakin menambah keindahannya, serta memberikan kesan mewah dan elegan yang memberikan kebanggaan bagi pengendaranya.

New Honda PCX 160 menghadirkan varian warna terbaru tipe CBS yaitu Marvelous Matte Silver yang merupakan kombinasi warna silver di bagian atas dan hitam di bagian bawah.

Pilihan warna terbaru ini menggabungkan varian Magnificent Red, Wonderful White, Brilliant Black, dan Royal Matte Blue yang sudah tersedia pada tipe CBS.

BACA JUGA:Nih Harga Motor Matic Yamaha Mio S Terbaru! Murah Banget, Cocok buat Diajak Ngebut ke Acara Keluarga!

BACA JUGA:Selain Jadi Motor Matic Murah , Inilah Beberapa Funfact Lain Motor Matic Honda BeAt yang Jarang Diketahui

 

Memperkenalkan warna terbaru "Ultimate Matte Brown" yang memadukan warna coklat di bagian atas dan hitam di bagian bawah untuk tipe ABS.

Pilihan ini melengkapi variasi warna lainnya yakni Majestic Matte Red, Wonderful White, Imperial Matte Blue, dan Glorious Matte Black, semakin melengkapi pilihan gaya hidup dan karakteristik berkendara sepeda skuter premium masa kini.

Variasi warna terbaru pada sepeda motor matic New Honda PCX160 menjawab tuntutan para pecinta skutik premium di Indonesia, menghadirkan tampilan mewah dan gagah yang sesuai dengan gaya hidup pengendara.

Honda berkomitmen untuk memberikan pilihan mitra berkendara yang semakin beragam kepada konsumen pecinta sepeda motor matic premium Indonesia.

BACA JUGA:Motor Matic Scoopy Jadi Salah Satu Motor Matic Murah di Tahun 2024 ? Simak Harga Terbaru dan Spesifikasinya

BACA JUGA:Ingin Atur Jam Motor Matic PCX 160 Sendiri? Begini Caranya, Mudah Tanpa Perlu Dibawa ke Bengkel

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: